Rabu, 15 Mei 2024

Dishub akan Pasang Traffic Light di Simpang Girilaya-Banyu Urip

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Pemasangan Traffic Light (TL) di bawah fly over Pasar Kembang, Surabaya, Rabu (5/3/2014). Foto: Totok/Dok. suarasurabaya.net

Dinas Perhubungan Kota Surabaya akan memasang Traffic Light (TL) baru di simpang Girilaya-Banyu Urip dan bawah fly over Pasar Kembang.

Robben, Kasie Manajemen Lalu Lintas Dishub Surabaya mengatakan, dalam dua minggu mendatang, TL tersebut sudah dapat beroperasi.

“Jumat (8/5/2015) kami telah melakukan penarikan kabel untuk TL ini. Saat ini, Sabtu, kami sedang membuat pondasi untuk TL-nya,” katanya kepada Radio Suara Surabaya, Sabtu (9/5/2015) pagi.

Robben menambahkan, nantinya TL di simpang Girilaya-Banyu Urip itu akan terkoordinasi dengan TL yang ada di bawah fly over Pasar Kembang.

“Jadi kalau di simpang Girilaya-Banyu Urip hijau, TL yang di bawah fly over Pasar Kembang yang mengarah ke Jalan Diponegoro juga hijau,” kata Robben.

Menurutnya, pemasangan TL ini untuk membantu polisi agar tidak harus selalu mengatur lalu lintas di wilayah yang seringkali mengalami kemacetan tersebut.

Sementara AKP Tirto, Kanit Dikyasa Lantas Polrestabes Surabaya kepada Radio Suara Surabaya, Sabtu (9/5/2015) pagi, mengatakan, nantinya di simpang Girilaya-Banyu Urip akan dibentuk pulau-pulau pembatas.(iss/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Massa Hari Buruh Berkumpul di Frontage Ahmad Yani

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Kurs
Exit mobile version