Rabu, 24 April 2024

Sebanyak 50 WNI Dipulangkan dari Sabah Malaysia

Laporan oleh Denza Perdana
Bagikan
WNI yang baru tiba dari Sabah, Malaysia langsung diswab di Pelabuhan Tunon Taka, Nunukan oleh Tim medis Dinas Kesehatan Nunukan, Kamis (22/7/2021). Foto: Antara

Sebanyak 50 warga negara Indonesia (WNI) dipulangkan dari Sabah, Malaysia, ke Nunukan, Kalimantan Utara (Kaltara), di tengah pandemi Covid-19.

Kombes Pol Hotma Viktor Sihombing Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Nunukan, Kamis (22/7/2021), membenarkan, pemulangan ini berkaitan masih banyaknya WNI yang tertahan di Sabah akibat pandemi Covid-19.

Pemulangan WNI tahap ke-IX ini berjumlah 50 orang dari 70 WNI yang tercatat dalam daftar dari Konsulat RI Tawau, Sabah.

Sebanyak 50 WNI itu terdiri dari 33 pria dan 17 perempuan. Pada saat tiba di Pelabuhan Tunon Taka, Nunukan, Dinas Kesehatan setempat langsung menerapkan tes usap terhadap mereka.

Hotma menambahkan, selanjutnya mereka akan ditampung sementara di rusunawa setempat sambil menunggu hasil tes usap keluar.

Bahkan setelah itu, ke-50 WNI ini akan divaksin lagi, kemudian dikarantina hingga delapan hari ke depan.

“Ke-50 WNI yang tiba hari ini kami akan tampung terlebih dahulu di Rusunawa (Nunukan) sambil menunggu hasil tes usapnya. Selanjutnya akan kami vaksin lagi,” ujar Hotma.(ant/den)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Rabu, 24 April 2024
29o
Kurs