Senin, 5 Mei 2025

Aplikasi Ruangguru Diluncurkan di Vietnam

Laporan oleh Agustina Suminar
Bagikan
Belva Devara CEO Ruangguru. Foto: HO Ruangguru

Ruangguru, perusahaan startup di bidang pendidikan dan teknologi meluncurkan aplikasinya di Vietnam.

Hal tersebut diketahui dari foto yang diunggah dalam Instagram pribadi founder dan CEO perusahaan startup di bidang pendidikan Ruangguru, Adamas Belva Syah Devara.

“Merinding dan terharu hari ini konferensi pers di Ho Chi Minh City, launching aplikasi @ruangguru di Vietnam!!! Btw di Vietnam aplikasi Ruangguru namanya jadi “Kiengguru”,” tulis @belvadevara di akun instagram pribadinya seperti yang dilansir Antara.

Dalam multiple-posting tersebut, Belva juga mengumumkan bahwa Ruangguru juga meluncurkan program televisi Kiengguru di stasiun TV Vietnam.

“Semoga @ruangguru bisa mendunia, dan membawa nama baik Indonesia, amin,” tambah Belva.

Menurut data di situs Startup Ranking per 23 Juni 2019, Ruangguru mendapatkan pendanaan seri B pada 2017 lalu dari UOB Venture.

Ruangguru menduduki peringkat kedelapan perusahaan rintisan asal Indonesia di situs Startup Ranking.(ant/tin/rst)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Avanza Terbalik Usai Tabrak 2 Mobil Parkir

Mobil Terbakar Habis di KM 750 Tol Sidoarjo arah Waru

Kecelakaan Dua Truk di KM 751.400 Tol Sidoarjo arah Waru

BMW Tabrak Tiga Motor, Dua Tewas

Surabaya
Senin, 5 Mei 2025
28o
Kurs