Sabtu, 17 Mei 2025

Pegadaian Kalianyar Mulai Diserbu Nasabah

Laporan oleh Lailia Priyantiningtiyas
Bagikan

Meski puasa baru berjalan 6 hari, tapi puluhan nasabah mulai menyerbu Pegadaian. Mayoritas mereka gadaikan perhiasan untuk memenuhi kebutuhan lebaran.

ENDANG RETNO WATI Manajer Pegadaian Cabang Kalianyar pada suarasurabaya.net, Selasa (18/09), mengatakan menjelang Lebaran 1428 Hijriyah, jumlah nasabah di Pegadaian Kalianyar mengalami kenaikan 25%-35 %. Begitu juga dengan omset Pegadaian. Pada bulan biasa mencapai Rp 1,5 milyar sedangkan pada bulan Ramadhan menjadi Rp 2 milyar.

“Mayoritas masyarakat yang menggadaikan barangnya adalah pedagang. Jadi uang dari pegadaian untuk kulakan lagi. Biasanya mereka mengadaikan cincin, anting-anting dan kalung. Selain perhiasan kami juga menerima sepeda motor, sepeda, dan barang-barang elektronika. Sedangkan kain tidak kami terima, karena kain mempunyai masa susut,”jelasnya.

Nasabah Pegadaian, kata ENDANG, dapat dikategorikan menjadi 4 yakni, golongan A jumlah pinjaman dibawah Rp 100 ribu, golongan B jumlah pinjaman Rp 151 ribu- Rp 500 ribu, golongan C jumlah pinjaman Rp 550 ribu- Rp 20 juta dan golongan D dengan pinjaman Rp 20 juta ke atas.

“Golongan A dan B, bunganya 1 %. Golongan C dan D bunganya 1,45 %/15 hari. Khusus golongan A mendapat subsidi dari pemerintah,”kata ENDANG.

ENDANG memprediksikan pada H-7 Lebaran jumlah nasabah akan semakin banyak. Ini dipicu kebutuhan selama bulan Ramadhan diperkirakan lebih banyak daripada kebutuhan pada bulan biasa. (tys/tin)

Teks Foto :
– Petugas Pegadaian sedang melayani nasabah yang ingin menggadaikan barangnya
Foto : TIYAS suarasurabaya.net

Bagikan
Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kecelakaan Truk Tabrak Gardu Tol di Gate Waru Utama

Avanza Terbalik Usai Tabrak 2 Mobil Parkir

Mobil Terbakar Habis di KM 750 Tol Sidoarjo arah Waru

Kecelakaan Dua Truk di KM 751.400 Tol Sidoarjo arah Waru

Surabaya
Sabtu, 17 Mei 2025
26o
Kurs