Rabu, 14 Januari 2026

Kepulan Asap di Restoran Mie Plaza Surabaya Membuat Panik Pengunjung

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Ilustrasi.

Pendengar Radio Suara Surabaya melaporkan kebakaran di restoran Istana Mie di lantai 1 Plaza Surabaya, Senin (22/5/2017) sore.

Mamat petugas operasional Plaza Surabaya, ketika dihubungi memastikan, kepulan asap yang dilihat oleh pengunjung berasal dari dapur restoran tersebut.

“Kokinya memasak dengan minyak yang terlalu panas sehinga minyaknya menetes dan terbakar,” katanya.

Api dari minyak tersebut sempat menyambar saluran udara mall, tapi tidak sampai membesar karena petugas langsung memadamkan dengan karung basah. Kejadian semapt membuat panik pengunjung, karena asap tebal sempat membumbung di lantai 1 Plaza Surabaya.

Novi salah satu pengunjung mengatakan, asap tebal sampai terlihat dari parkiran lantai 3 Plaza Surabaya. (iss/bid)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kebakaran Rumah di Pengampon Surabaya

Banjir Menggenangi Sidosermo 4

Kecelakaan Bus Vs Truk Gandeng di Jembatan Suramadu

Surabaya
Rabu, 14 Januari 2026
32o
Kurs