Rabu, 12 November 2025

Foto Viral anak Bersalaman dengan Soekarno ternyata Bukan Obama

Laporan oleh Fatkhurohman Taufik
Bagikan
Foto yang memperlihatkan Soekarno dan dua anak kecil yang viral di media sosial dan disebut-sebut sebagai foto Obama. Foto : Istimewa

Foto viral di media sosial (medsos) bergambar dua anak kecil yang tengah bersalaman dengan mantan Presiden Soekarno ternyata bukanlah foto Obama bersama saudaranya, Maya Soetoro-Ng.

Foto tersebut ternyata diambil saat Lebaran tahun 1962, sementara Obama sendiri tinggal di Indonesia pada tahun 1967 atau lima tahun setelah foto tersebut diambil.

Dua anak kecil dalam foto itu ternyata adalah Adi Nasution dan Ida Nasution. Keduanya adalah anak dari Mualif Nasution, sekretaris pribadi Presiden Soekarno yang sekaligus juga panitia penyusun buku Sarinah serta di Bawah Bendera Revolusi.

Dalam foto tersebut juga tampak Mualif yang berdiri di samping Cindy Adams, wartawan asal Amerika Serikat yang mewawancari Presiden Soekarno.

Meski ini bukan foto asli Obama dan Soekarno, namun karena kemiripannya, netizen hingga saat ini masih memviralkan foto tersebut dengan caption foto Obama dan Presiden Soekarno.

Ulah netizen ini memang masuk akal karena tampang pria kecil dalam foto tersebut memang mirip dengan Obama waktu cilik. Apalagi Mantan Presiden Amerika Serikat itu juga pernah tinggal di Indonesia saat berusia 6-10 tahun. (fik)

Bagikan
Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Perpaduan Macet dan Banjir di Kawasan Banyuurip-Simo

Banjir Menggenangi Sidosermo 4

Kecelakaan Bus Vs Truk Gandeng di Jembatan Suramadu

Perpaduan Hujan dan Macet di Jalan Ahmad Yani

Surabaya
Rabu, 12 November 2025
24o
Kurs