Minggu, 5 Mei 2024

Mengeluh Dadanya Sakit, Sopir Truk Meninggal di Margomulyo

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Polisi memeriksa laki-laki yang meninggal dunia di atas bangku panjang, di pinggir Jalan Raya Pergudangan Margomulyo Indah, Surabaya, Senin (18/2/2019) pukul 15.00 WIB. Foto: Kompol Kusminto untuk suarasurabaya.net

Seorang laki-laki ditemukan dalam kondisi meninggal dunia di atas bangku panjang, di pinggir Jalan Raya Pergudangan Margomulyo Indah, Surabaya, Senin (18/2/2019) pukul 15.00 WIB.

Kompol Kusminto, Kapolsek Tandes mengatakan, korban adalah Suwarno, usia 50 tahun, warga Tuban, yang bekerja sebagai sopir truk PT. Bali Jaya Transindo.

Berdasarkan kesaksian Andik Supriyanto, rekannya sesama sopir, korban terkulai lemas setelah makan bakso dan mengeluh dadanya sakit.

“Andik sedang makan bakso. Suwarno datang dan bilang “Aku wis makan tapi kok pengen makan terus yo?” Selanjutnya dia ikut beli dan memakan bakso pesanannya sampai habis,” kata Kompol Kusminto kepada Radio Suara Surabaya, Senin sore.

“Tiba-tiba, korban mengatakan, ‘Ya Allah’ dan tubuhnya terkulai lemas, bersandar di tubuh rekannya. Andik bersama teman-teman kerja korban merebahkan korban ke bangku. Beberapa saat kemudian, korban sudah tidak bernapas,” lanjutnya.

Sejumlah saksi yang berada di lokasi langsung meminta bantuan polisi yang sedang patroli. Polisi lantas memastikan korban sudah meninggal dunia. Beberapa saat kemudian Tim Inafis Polrestabes datang untuk olah TKP.

Jenazah korban sudah dievakuasi ke RSUD Dr Soetomo Surabaya.(iss/ipg)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Massa Hari Buruh Berkumpul di Frontage Ahmad Yani

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Surabaya
Minggu, 5 Mei 2024
28o
Kurs