Rabu, 1 Mei 2024

Harkitnas 2021, PT RFB Tradisikan Menyanyi Lagu Kebangsaan

Laporan oleh Denza Perdana
Bagikan
leonardo-cbo-rfb-surabaya Leonardo CBO PT RFB Surabaya saat memimpin timnya menyanyikan lagu Indonesia Raya, Kamis (20/5/2021). Foto: Istimewa

PT Rifan Financindo Berjangka (RFB) Surabaya, salah satu perusahaan pialang berjangka di Surabaya, memulai tradisi baru seiring peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) pada Kamis (20/5/2021).

Sejak kemarin PT RFB akan memulai tradisi menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia bersama-sama seluruh karyawan RFB sebagai cerminan rasa cinta kepada Negara Republik Indonesia.

Leonardo CBO PT RFB Kantor Surabaya mengatakan, kegiatan menyanyikan lagu kebangsaan sebelum memulai pekerjaan ini jadi yang pertama kalinya diterapkan di PT Rifan Financindo.

Lagu Kebangsaan Indonesia Raya dinyanyikan serentak bersama-sama oleh karyawan backoffice dan konsultan berjangka.

“Kami dengan senang hati menyambut, dan merayakan hari Kebangkitan Nasional. Untuk itu, kami ingin menunjukkan suka cita hari kebangkitan nasional dan ingin terus mewujudkan rasa cinta itu,” ujarnya.

Tidak hanya kemarin saja, RFB berkomitmen menjadikan kegiatan menyanyi Lagu Indonesia Raya itu sebagai rutinitas di kantor, yang di lakukan setiap pagi menjelang jam kerja.

“Setiap pagi, kami akan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Selain untuk menunjukkan rasa cinta pada Indonesia, ini juga demi menggerakkan hati karyawan lebih mencintai dan menghargai proses kebangkitan nasional, dan mau menerapkan semangat itu dalam bekerja,” kata Leonardo.

Dia berharap itu menjadi awalan yang baik untuk semangat kerja karyawan, bekerja dengan sepenuh hati dan saling bergotong royong membangun ekosistem kantor untuk mencapai tujuan kesuksesan sesuai visi dan misi perusahaan dan menjadi lebih baik lagi dibandingkan sebelumnya.(den)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Rabu, 1 Mei 2024
27o
Kurs