Kamis, 15 Januari 2026

Tim SAR Temukan Korban Keempat Tenggelam di Pantai Modangan Malang

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
Petugas mengevakuasi korban tenggelam di Pantai Modangan, Kabupaten Malang pada Selasa (14/10/2025) pagi. Foto: SAR Surabaya

Satu wisatawan asal Surabaya yang dilaporkan tenggelam di Pantai Modangan, Kabupaten Malang, ditemukan dalam keadaan meninggal dunia pada Selasa (14/10/2025) pagi.

Sebelumnya, dari empat orang yang dilaporkan tenggelam, dua orang yang berinisial MZM (23) dan RH (23) ditemukan pada Minggu (12/10/2025). Satu di antaranya, yakni RH (23), meninggal dunia.

Kemudian pada Senin (13/10/2025) pagi sekira pukul 08.00, korban ketiga berinisial RN (26) ditemukan meninggal dunia di perairan Tugurejo, Kabupaten Blitar.

BACA JUGA: Begini Kronologi Tenggelamnya 4 Wisatawan Surabaya di Pantai Modangan Malang

Sedangkan korban keempat, yakni MM (18), berhasil ditemukan pada Selasa pagi sekira pukul 08.15 WIB. Tim SAR gabungan kemudian membawa korban ke Puskesmas Donomulyo untuk penanganan selanjutnya.

“Dengan ditemukannya dua korban oleh tim SAR gabungan ini, maka seluruh korban terseret arus di Pantai Modangan telah ditemukan,” ungkap Nanang Sigit Kepala Kantor SAR Surabaya selaku SAR Mission Coordinator (SMC) dalam pencarian ini.

Sebelumnya, empat wisatawan asal Surabaya dilaporkan tenggelam di Pantai Modangan, Donomulyo, Kabupaten Malang, Jawa Timur pada Minggu (12/10/2025).

BACA JUGA: 4 Warga Surabaya Tenggelam di Pantai Modangan Malang: 1 Meninggal, 2 Masih Hilang

Dalam keterangan yang diterima suarasurabaya.net, peristiwa nahas itu bermula saat rombongan 26 pemuda Karang Taruna RW 8 Simolawang, Simokerto, Surabaya, datang ke Pantai Modangan untuk berlibur usai menjadi Panitia Peringatan HUT ke-80 Kemerdekaan RI.

Petugas menjelaskan, rombongan tersebut tiba di Pantai Modangan sekitar pukul 04.00 WIB dan langsung mendirikan tenda di pantai.

Kemudian sekira pukul 08.00 WIB, belasan anggota rombongan memutuskan untuk berenang di laut. Selepas itu, empat orang dilaporkan terseret arus kuat ke tengah laut. (saf/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kebakaran Rumah di Pengampon Surabaya

Banjir Menggenangi Sidosermo 4

Kecelakaan Bus Vs Truk Gandeng di Jembatan Suramadu

Surabaya
Kamis, 15 Januari 2026
27o
Kurs