Ganda campuran Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu melengkapi daftar tujuh wakil Indonesia yang menembus semifinal Australian Open 2025.
Mereka sukses mengalahkan unggulan kelima dari Denmark, Mathias Christiansen/Alexandra Boje, pada perempat final di Quaycentre, Olympic Boulevard, Jumat (21/11/2025), dengan skor 17-21, 21-14, 21-13.
“Kami belum terlalu puas dengan penampilan kami, tapi tadi kami bisa mengatasi serangan lawan, komunikasi berjalan baik, dan bisa bermain konsisten,” ujar Felisha melalui keterangan PBSI yang dilansir Antara.
Ia mengapresiasi permainan agresif Boje/Christiansen yang membuat laga berlangsung ketat.
Sementara itu, Jafar menegaskan fokus utamanya adalah pemulihan kondisi sebelum menghadapi semifinal dan menjaga peluang dalam World Tour Finals.
“Penentuan siapa yang akan ke World Tour Finals, kami atau pasangan Thailand. Yang terpenting kami tidak boleh terlalu memikirkan hasil. Kami mau fokus main bagus dulu,” kata Jafar.
Kemenangan Jafar/Felisha membuat tujuh wakil Indonesia memastikan tempat dalam empat besar turnamen Suuper 500 itu pada seluruh sektor yang masih tersisa.
Mereka selanjutnya menghadapi unggulan ketiga dari Thailand, Ruttanapak Oupthong/Jhenicha Sudjaipraparat.
Sebelumnya, enam wakil Indonesia lebih dulu mengamankan tiket semifinal.
Mereka adalah Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani, dan Raymond Indra/Nikolaus Joaquin.
Kemudian Putri Kusuma Wardani yang terus menjaga asa tunggal putri Indonesia.
Lalu, ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Meilysa Trias Puspitasari dan Rachel Allessya Rose/Febi Setianingrum.
Rekap wakil Indonesia dalam perempat final Australian Open 2025:
Tunggal putra
Alwi Farhan (8) vs Chou Tien Chen (2/Taiwan) 21-13, 21-23, 16-21
Tunggal putri
Putri Kusuma Wardani (2) vs Chen Su Yu (Taiwan) 21-8, 21-10
Ganda putri
Febriana Dwipuji Kusuma/Meilysa Trias Puspitasari vs Rui Hirokami/Sayaka Hobara (Jepang) 21-11, 21-16
Rachel Allessya Rose/Febi Setianingrum vs Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti 21-10, 21-19
Ganda putra
Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani vs Kakeru Kumagai/Hiroki Nishi (Jepang) 21-17, 21-13
Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (1/India) 21-19, 21-15
Raymond Indra/Nikolaus Joaquin vs Man Wei Chong/Kai Wun Tee (3/Malaysia) 21-15, 19-21, 21-15
Ganda campuran
Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu (2) vs Mathias Christiansen/Alexandra Boje (5/Denmark) 17-21, 21-14, 21-13
(ant/iss)
NOW ON AIR SSFM 100
