Selasa, 7 Mei 2024

Pesona Kediri Bumi Panji Akan Hadir di Taman Budaya Jatim

Laporan oleh Pratino Aditya Tama
Bagikan
Poster kegiatan Gelar Seni Budaya Daerah 2018 dengan tema Pesona Kediri Bumi Panji yang digelar di Taman Budaya Jawa Timur. Foto: kominfo.jatimprov.go.id

Selama dua hari 20-21 April 2018, Pesona Kediri Bumi Panji akan hadir di Taman Budaya Jawa Timur untuk menghibur sekaligus memberikan edukasi pada masyarakat tentang seni budaya asli Kabupaten Kediri.

Widodo Kepala Seksi Dokumentasi dan Publikasi Seni Budaya, UPT Taman Budaya Jatim di Surabaya, Selasa (17/4/2018) mengatakan, pada hari pertama sekaligus pembukaan, jenis pertunjukan yang akan digelar yakni Tari Langen Putri Gandasari, Tari Kebul Ubaran Tari Dara Karang Wulus, Lagu Daerah Panji Balik Kampung, dan puncaknya adalah pertunjukan darma tari Legenda Panji Asmarantakan Bandar.

“Pertunjukan dimulai Pukul 19.00-23.00 WIB. Rencananya Akhmad Sukardi Sekdaprov Jatim akan membuka acara ini,” kata Widodo seperti dilansir laman resmi kominfo.jatimprov.go.id.

Pada hari kedua, akan digelar lomba seni pencak silat dan pegelaran Jaranan Mulia mulai pukul 08.00-13.00 WIB. Sedangkan malam hari akan ada pertunjukan Ketoprak dengan lakon Kameswara Winisuda.

“Semua pertunjukan gratis, harapan kami masyarakat bisa menikmati setiap pertunjukan, tanpa harus dibebani biaya tiket masuk,” jelasnya.

Selain seni pertunjukan selama dua hari juga akan berlangsung pameran produk unggulan dan kuliner khas Kediri.

“Masyarakat bisa memilih jenis produk yang akan dibeli seperti kerajinan, camilan, atau batik, bahkan kalau beruntung mereka bisa mendapatkan doorprize,” ujarnya. (ino/ipg)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Massa Hari Buruh Berkumpul di Frontage Ahmad Yani

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Surabaya
Selasa, 7 Mei 2024
26o
Kurs