Rabu, 14 Januari 2026

Hi-Tech Mall Direvitalisasi Jadi Pusat Kreativitas Pemuda Surabaya Mulai 31 Mei 2026

Laporan oleh Meilita Elaine
Bagikan
Eri Cahyadi Wali Kota Surabaya saat mengecek Hi-Tech Mall Surabaya, Rabu (14/1/2026). Foto: Meilita Elaine suarasurabaya.net

Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya manarget Hi-Tech Mall Surabaya akan menjadi pusat kreativitas anak muda dan beroperasi bertahap mulai 31 Mei 2026.

Eri Cahyadi Wali Kota Surabaya menyebut, hingga kini perbaikan mal masih dilakukan sekaligus pendataan pelaku ekonomi kreatif yang akan difasilitasi di sana.

“InsyaAllah kita akan berikan gratis selama 6 bulan itu,” katanya, Rabu (14/1/2026) saat meninjau Hi-Tech Mall.

Eri Cahyadi Wali Kota Surabaya dan jajaran pemkot saat mengecek Hi-Tech Mall Surabaya, Rabu (14/1/2026). Foto: Meilita Elaine suarasurabaya.net

Targetnya saat Hari Jadi Kota Surabaya tanggal 31 Mei mendatang minimal basement dan lantai G sudah bisa dimaksimalkan.

“(Lantai) 1, 2, 3-nya semoga juga bisa di tempati, sudah bisa digunakan untuk tempat pertunjukan anak-anak ya,” ungkapnya lagi.

Perbaikan Hi-Tech Mall tinggal finishing gedung dan memberi dekorasi agar tampilan baru lebih menarik.

“Fasad ini akan berubah total fasadnya,” katanya.

Diberitakan sebelumnya, setelah eks Taman Hiburan Rakyat (THR) dan Taman Remaja Surabaya (TRS), Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya melanjutkan revitalisasi Hi-Tech Mall jadi pusat kreativitas pemuda, identitas pusat toko elektronik. (lta/ham/rid)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kebakaran Rumah di Pengampon Surabaya

Banjir Menggenangi Sidosermo 4

Kecelakaan Bus Vs Truk Gandeng di Jembatan Suramadu

Surabaya
Rabu, 14 Januari 2026
27o
Kurs