Rabu, 14 Januari 2026

Kepercayaan Publik kepada Suara Surabaya Berbuah Adam Malik Awards 2026

Laporan oleh Farid Kusuma
Bagikan
Eddy Prastyo Pemimpin Redaksi Suara Surabaya Media menerima Adam Malik Awards 2026 Kategori Radio Terbaik dari Sugiono Menteri Luar Negeri, Rabu (14/1/2026), di Gedung Kementerian Luar Negeri, Jakarta. Foto: Farid suarasurabaya.net

Eddy Prastyo Pemimpin Redaksi Suara Surabaya Media bersyukur atas anugerah Adam Malik Awards 2026 kategori Radio Terbaik, dari Kementerian Luar Negeri RI.

Pengumuman Suara Surabaya sebagai pemenang Adam Malik Awards 2026 berlangsung hari ini, Rabu (14/1/2026), di Gedung Nusantara, Kementerian Luar Negeri RI, Jakarta.

Selepas prosesi penganugerahan dan Pernyataan Pers Tahunan Menteri Luar Negeri (PPTM), Eddy mengatakan tidak menduga Radio Suara Surabaya bisa memenangkan Adam Malik Awards 2026.

Menurutnya, radio lainnya yang masuk daftar nominasi yaitu Elshinta, RRI dan Sonora, juga punya program luar negeri yang baik. Bahkan, siarannya berskala nasional.

“Mulanya saya enggak menduga bisa memenangkan Adam Malik Awards 2026,” ujarnya kepada suarasurabaya.net.

Tapi, rupanya ada aspek lain yang membuat Suara Surabaya jadi unggulan untuk mendapatkan Adam Malik Awards 2026, yaitu dampak (impact) pemberitaan, yang juga mendukung ketahanan nasional.

“Sesudah berbincang dengan Pak Sugiono Menteri Luar Negeri dan Ibu Ninik Rahayu mantan Ketua Dewan Pers, saya jadi tau bahwa ada aspek lain yang membuat Suara Surabaya ‘dijagokan’ sebagai pemenang yaitu dampak atau impact bagi masyarakat,” katanya.

Kepercayaan publik, lanjut Eddy, membuat Suara Surabaya diperhatikan Kementerian Luar Negeri. Sehingga, Suara Surabaya mendapatkan penghargaan prestisius dari Negara.

Di tempat yang sama, Ninik Rahayu salah seorang juri Adam Malik Awards 2026 menyatakan, nilai plus Radio Suara Surabaya salah satunya karena faktor engagement dengan audiensnya.

Ketua Dewan Pers periode 2022-2025 itu bilang, berita yang disiarkan Radio Suara Surabaya berdampak langsung kepada masyarakat luas.

Sekadar informasi, Adam Malik Awards merupakan bentuk apresiasi tahunan Kementerian Luar Negeri kepada media massa dan insan pers, mulai tahun 2006.

Penghargaan untuk media dan jurnalis yang aktif meliput politik luar negeri Indonesia secara informatif, faktual, berimbang, dan edukatif tersebut mengambil nama Adam Malik mantan Menteri Luar Negeri dengan latar profesi jurnalis.

Adam Malik Awards diberikan dalam berbagai kategori, yaitu cetak, daring, televisi, radio, dan jurnalis perorangan, atas kontribusinya mendukung diplomasi Indonesia.(rid)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kebakaran Rumah di Pengampon Surabaya

Banjir Menggenangi Sidosermo 4

Kecelakaan Bus Vs Truk Gandeng di Jembatan Suramadu

Surabaya
Rabu, 14 Januari 2026
27o
Kurs