Seorang pria ditemukan tergeletak dengan kondisi bersimbah darah di pertigaan Wonokusumo, Surabaya pada Minggu (18/1/2026) dini hari.
Laporan mengenai penemuan pria dengan kondisi bersimbah darah tersebut disampaikan Purbo pendengar Radio Suara Surabaya, sekitar pukul 05.00 WIB.
Dalam laporan itu disebutkan kalau korban sempat terlibat perseteruan dengan sejumlah orang.
“Tapi saya nggak tau awalnya bagaimana,” katanya.
Merespons laporan itu, Command Center Polres Pelabuhan Tanjung Perak membenarkan adanya penemuan laki-laki dengan kondisi bersimbah darah di kawasan Wonokusumo.
“Saat petugas tiba dan melakukan sejumlah pemeriksaan, korban pria tanpa identitas itu telah meninggal dunia. Dan saat ini dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara,” tulis petugas Command Center.
Sementara AKP Herry Iswanto Kapolsek Semampir mengaku belum mengetahui apakah pria itu adalah korban carok atau bukan.
“Karena saat meminta keterangan saksi di tempat kejadian perkara (TKP), mereka mengaku tidak tahu kejadian awalnya,” tutupnya.
Herry menambahkan, saat ini pihak kepolisian sedang berupaya melakukan penyelidikan terhadap korban. Karena, saat ditemukan korban tidak membawa kartu identitas.
Sehingga, untuk mengetahui identitas korban, pihak kepolisian masih melakukan pencocokan wajah dan sidik jari korban.
Selain menyelidiki identitas korban, polisi juga berusaha mencari sejumlah saksi untuk dimintai keterangan terkait penemuan korban, serta mengecek beberapa CCTV yang ada di TKP. (kir/saf/ham)
NOW ON AIR SSFM 100
