Kamis, 29 Januari 2026

Seskab dan Wagub Jatim Bertemu, Bahas Pembangunan Infrastruktur Khususnya di Kota Surabaya

Laporan oleh Farid Kusuma
Bagikan
Teddy Indra Wijaya Seskab melakukan pertemuan empat mata dengan Emil Dardak Wagub Jatim, Rabu (28/1/2026), di Kantor Seskab, Jakarta. Foto: Seskab

Teddy Indra Wijaya Sekretaris Kabinet (Seskab), Rabu (28/1/2026), menerima kunjungan Emil Elestianto Dardak Wakil Gubernur Jawa Timur (Wagub Jatim), di Kantor Sekretariat Kabinet, Jakarta, Pusat.

Pertemuan itu merupakan bagian dari upaya penguatan koordinasi antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah, dalam rangka menjamin sinkronisasi kebijakan serta kelancaran pelaksanaan program prioritas nasional di daerah.

Dalam keterangannya, Seskab mengatakan pertemuannya dengan Wagub Jatim membahas berbagai rencana pembangunan infrastruktur di Provinsi Jawa Timur, dengan perhatian khusus Kota Surabaya.

“Selain itu, ada pembahasan terkait perkembangan berbagai program strategis Prabowo Subianto Presiden di daerah Jawa Timur. Antara lain, Program Koperasi Desa Merah Putih, Sekolah Rakyat, Swasembada Pangan, dan Program Makan Bergizi Gratis,” ujarnya di Jakarta, Kamis (29/1/2026).

Menurut Teddy, Jawa Timur memiliki peran strategis dalam pembangunan nasional, karena jumlah penduduknya mencapai sekitar 41 juta jiwa, terbanyak kedua di Indonesia.

Maka dari itu, modernisasi dan percepatan pembangunan infrastruktur di Jawa Timur penting untuk memperlancar perputaran roda perekonomian, dan meningkatkan daya saing daerah.

“Presiden Prabowo memberikan perhatian khusus terhadap pelaksanaan program-program tersebut agar dapat memberikan dampak yang cepat dan merata bagi seluruh masyarakat Jawa Timur,” kata Seskab.

Sebelumnya, Senin (19/1/2026), Airlangga Hartarto Menteri Koordinator Bidang Perekonomian melakukan pertemuan dengan Peter Kyle Menteri Urusan Bisnis dan Perdagangan Inggris, di Kota London.

Pada kesempatan itu, Airlangga dan Peter Kyle menandatangani kesepakatan Economic Growth Partnership untuk memperkuat kerja sama ekonomi bilateral. 

Salah satu proyek yang masuk dalam kesepakatan tersebut adalah pembangunan Kereta Api Urban Surabaya.

Kereta Api Urban Surabaya diproyeksikan menjadi tonggak pengembangan transportasi perkotaan di Indonesia yang dirancang untuk mengurangi kemacetan, menekan biaya logistik sekaligus meningkatkan kualitas lingkungan.(rid/faz)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kebakaran Rumah di Pengampon Surabaya

Banjir Menggenangi Sidosermo 4

Kecelakaan Bus Vs Truk Gandeng di Jembatan Suramadu

Surabaya
Kamis, 29 Januari 2026
31o
Kurs