Jumat, 29 Maret 2024

Bela dan Beli Produk UMKM Agar Ekonomi Indonesia Bangkit

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Ilustrasi. Novita Rahayu Purwaningsih pemilik UMKM V-Ra Collection yang biasa mengerjakan baju-baju fashion, kini ia dan sejumlah karyawannya sedang memproduksi baju hazmat pesanan Pemkot Surabaya. Dalam sehari, ia bisa memproduksi ratusan baju hazmat. Foto : Istimewa

Jamhadi Dewan Pertimbangan Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Surabaya meminta pemerintah mengurangi impor dan mengajak masyarakat memenuhi kebutuhan dengan produk dalam negeri.

Masyarakat harus membela dan membeli produk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) agar perekonomian Indonesia bisa bangkit di tengah pandemi Covid-19, kata Jamhadi.

“Selama tiga bulan ini kita sudah terbiasa konsumsi produk UMKM dan kita baik-baik saja,” katanya kepada Radio Suara Surabaya, Rabu (20/5/2020)

Agar produk UMKM bervariasi, setiap Kabupaten dan Kota di Jawa Timur bisa membuat produk yang berbeda.

Pemerintah dan perbankan, menurutnya, juga harus memberikan intervensi. “Contohnya, produk-produk UMKM unggulan di Jawa Timur itu bisa lebih dibesarkan lagi. Nah, dari bank, bisa dong menyerasikan suku bunganya,” kata Jamhadi.

Dia berharap pemerintah bisa fokus terhadap bertahannya UMKM mengingat sektor perdagangan dan konsumsi masih menjadi tulang punggung ekonomi selain pariwisata dan investasi.(ras/iss)

 

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kecelakaan Mobil Porsche Seruduk Livina di Tol Porong

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Jumat, 29 Maret 2024
30o
Kurs