Kamis, 1 Januari 2026

Labfor Polda Jatim Teliti Temuan Barang Bukti Kebakaran Pasar Tempeh

Laporan oleh Sentral FM Lumajang
Bagikan

Labfor (Laboratorium Forensik) Polda Jatim bersama Polres Lumajang masih melakukan penyelidikan untuk meneliti temuan barang-bukti (BB) yang diamankan dari Pasar Tempeh yang terbakar.

“BB yang diamankan, diantaranya sisa arang dan abu kebakaran yang berada di titik awal kebakaran, kabel instalasi listrik dan lampu. BB ini diambil dari kios di pinggir bagian depan Pasar Tempeh yang berdasarkan saksi menjadi titik munculnya api pertama kali,” kata AKP Sugianto Kasubag Humas Polres Lumajang ketika dikonfirmasi Sentral FM .

Sejauh ini, lanjut dia, Labfor Polda Jatim masih melakukan kajian dan penelitian sebelum nantinya membuat kesimpulan terkait penyebab kebakarannya. Apakah ada unsur kesengajaan atau kecelakaan. Namun sampai saat ini dugaannya adalah hubungan singkat arus listrik atau korsleting.

Saat ini, lanjut AKP Sugianto, garis polisi masih tetap terpasang. Tidak hanya itu saja, personel pengamanan dari Polsek Tempeh juga masih ditempatkan di lokasi kebakaran.

“Sampai saat ini, lokasi kebakaran masih tetap kita jaga sesuai arahan Kapolres Lumajang. Setelah nanti pedagang dikumpulkan untuk koordinasi termasuk kesepakatan membuat los darurat agar perekonomian di sana tidak terganggu selesai dilakukan, maka garis polisi akan dicabut,” ujar dia.

Dalam kesempatan yang sama, AKP Sugianto jug mengimbau kepada masyarakat dari sejumlah peristiwa kebakaran yang terjadi belakangan ini, kebanyakan memang terjadi karena dugaan terjadinya korsleting listrik. “Untuk itu, masyarakat jangan gegabah memasang instalasi listrik. Serahkan kepada ahlinya agar tidak memicu kejadian fatal seperti kebakaran,” demikian imbau AKP Sugianto. (her/dwi)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Perpaduan Macet dan Banjir di Kawasan Banyuurip-Simo

Banjir Menggenangi Sidosermo 4

Kecelakaan Bus Vs Truk Gandeng di Jembatan Suramadu

Perpaduan Hujan dan Macet di Jalan Ahmad Yani

Surabaya
Kamis, 1 Januari 2026
29o
Kurs