Sabtu, 27 April 2024

Anggota DPRD Menilai Laporan Risma Ke KPK Lebay

Laporan oleh Teguh Ardi Srianto
Bagikan

DPRD Surabaya menilai, laporan Tri Risamaharini Walikota Surabaya ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) soal Kebun Binatang Surabaya (KBS) akan sia-sia.

Edy Rusianto Anggota Komisi B DPRD Surabaya mengatakan, harusnya kasus di Kebun Binatang Surabaya tidak perlu sampai dilaporkan ke KPK dan cukup diserahkan pada aparat hukum di daerah.

Ditambahkan Edy, dalam kasus KBS perlu dilihat beberapa hal penting sebelum Walikota lapor ke KPK, diantaranya apakah waktu terjadi tukar menukar satwa, satwa yang ditukar itu sudah jadi aset pemerintah atau negara. “Kalau satwa yang ditukar itu belum masuk aset pemerintah atau negara, maka unsur korupsinya tidak akan terpenuhi,” jelas Edy yang juga praktisi hukum, Selasa (21/1/2014).

Selain itu, tanpa ada bukti pendukung dan data yang kuat soal satwa KBS yang ditukar, maka upaya Walikota lapor KPK hanya buang waktu dan energi.

“Harusnya walikota lebih baik mengurus internal KBS sekarang untuk jadi lebih baik, bukan malah melaporkan ke KPK tanpa ada data dan fakta hukum yang kuat,” ujar Edy.

Walikota menurut Edy, harus membuat solid karyawan KBS dan tidak boleh ada kubu-kubuan antar karyawan, agar kasus di KBS bisa diselesaikan dengan baik. “Kalau perlu semua karyawan KBS diberhentikan dan diberi pesangon, kemudian cari karyawan baru, agar konflik KBS tidak semakin parah,” tegas Edy.

Edy Rusianto Anggota Komisi B DPRD Surabaya juga mengatakan, Walikota juga harus paham hukum dan aturan yang ada, karena korupsi yang ditangani KPK bukan korupsi yang kerugiannya dibawah satu miliar rupiah.

“Korupsi yang bisa dilaporkan ke KPK harus memenuhi 4 syarat, diantaranya ada unsur barang siapa atau pelaku, perbuatan melawan hukum, merugikan negara, dan memperkaya diri sendiri atau korporasi, kalau empat unsur itu tidak dipenuhi, maka laporan walikota ke KPK terkesan lebay dan membuktikan walikota tidak bisa menyelesaikan konflik di KBS,” kata Edy. (tas/rst)

Teks Foto :
– Edy Rusianto Anggota Komisi B DPRD Surabaya.
Foto : Teguh suarasurabaya.net

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Sabtu, 27 April 2024
29o
Kurs