Sabtu, 20 April 2024

Jemput Bola Efektif Tekan Minimnya Stok Darah di PMI Surabaya

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
Stok persediaan darah di PMI Surabaya. Foto: Dok. suarasurabaya.net

Diakui Agung Tri Jutanto humas PMI Surabaya, poenerapan strategi jemput bola dengan hadir ditengah-tengah keramaian tempat masyarakat biasa berkumpul, seperti di taman, ternyata efektif menekan minimnya stok darah di PMI Surabaya.

“Strategi jemput bola ternyata berhasil. Kami mendatangi tempat-tempat keramaian, dimana masyarakat berkumpul, kemudian kami membuka layanan donor darah, ternyata cukup efektif saat Ramadhan kali ini,” terang Agung.

Sejak sekitar pukul 09.00 wib, sebuah layanan donor darah dibuka di Taman Bungkul Jl. Raya Darmo, Surabaya selama Ramadhan 1435H. Dan biasanya setelah berbuka puasa atau setelah Taraweh, deretan pendonor terlihat menunggu untuk mendonorkan darahnya.

Dengan perolehan antara 50 bags sampai dengan 100 bags, setiap malam, layanan donor darah dengan strategi jemput bola selama Ramadhan, justru berhasil menjaga agar stok darah di PMI Surabaya tidak sampai menipis.

“Dengan perolehan antara 50 bags sampai 100 bags setiap malam, layanan langsung mendatangi masyarakat seperti di Taman Bungkul terbukti cukup efektif memberikan support persediaan darah di PMI Surabaya selama Ramadhan ini,” kata Agung Tri Jutanto pada suarasurabaya.net, Sabtu (19/7/2014).

Sementara itu, ditambahkan Agung untuk stok persediaan darah Sabtu (19/7/2014) dan Minggu (20/7/2014) diperkirakan masih aman di PMI Surabaya. “Stok masih cukup bagus dan aman sampai Minggu (20/7/2014),” tegas Agung Tri Jutanto.(tok/wak)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Sabtu, 20 April 2024
26o
Kurs