Senin, 3 Juni 2024

Kelud Masih Keluarkan Asap Putih Tebal

Laporan oleh Fatkhurohman Taufik
Bagikan

Hingga Sabtu (22/2/2014) pagi, aktifitas vulkanik Gunung Kelud terpantau terus mengalami penurunan. Asap putih tebal juga masih terus terlihat jelas dari pos pantau Kelud yang ada di Dusun Margomulyo, Desa Sugihwaras, Kecamatan Ngancar Kediri.

Informasi yang diterima suarasurabaya.net, dari pos pantau menunjukkan, ketinggian asap putih sejak pukul 24.00 WIB hingga pukul 06.00 WIB hari ini, asap putih terpantau terus keluar dengan ketinggian 300 meter.

“Suhu udara juga masih normal sekitar 22,5 derajat celcius dengan kelembapan udara 79 persen,” kata Khairul Anwar, Kepala Pos Pantau Gunung Kelud.

Asap putih, kata Khairul, saat ini terpantau mengarah ke timur laut mengikuti arah angin yang berhembus di sekitar Puncak Kelud. Sedangkan gempa tremor juga masih terpantau dengan amplitudo 0,5-1,5 milimeter. (fik)

Teks Foto :
– Aktifitas Gunung Kelud.
Foto : Dok suarasurabaya.net

Berita Terkait

..
Surabaya
Senin, 3 Juni 2024
28o
Kurs