Kamis, 2 Oktober 2025

Setiap Hari Masjid Chengho Siapkan 600 Takjil

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
Masjid Chengho siapkan 600 Takjil setiap hari. Foto: Totok suarasurabaya.net

Setiap hari, sejak awal puasa Ramadhan 1435H, pengurus Masjid Chengho Surabaya menyiapkan sekurangnya 600 Takjil untuk warga masyarakat serta umat muslim untuk membatalkan puasanya.

“Untuk yang dewasa dan anak-anak, kalau ditotal semuanya sekitar 600 Takjil. Untuk yang dewasa sekitar 400 takjil dan anak-anak kurang lebih 170, persediaan kira-kira 30 sampai 50 takjil. Setiap hari kurang lebih seperti itu,” kata Sherly pengurus Takjil berbuka puasa Masjid Chengho Surabaya.

Dimulai dengan segelas es, ditambah dengan Kurma, kemudian dilanjutkan dengan sholat Maghrib bersama. Setelah bersama-sama sholat Maghrib, umat yang hadir kembali dlaam antrian untuk mendapatkan nasi bungkus.

Untuk kelompok anak-anak dipisah dengan dewasa. Itu dilakukan sebagai upaya untuk mempermudah antrean. Dan setiap hari tidak hanya satu meja dibuka melayani umat yang akan berbuka puasa.

“Ada beberapa meja. Umat yang dewasa dipisahkan dengan anak-anak. Termasuk untuk yang perempuan dan laki-laki juga dipisahkan. Ini untuk mempermudah pengawasan sekaligus layanan. Supaya seluruhnya menerima Takjil,” tukas Sherly saat ditemui suarasurabaya.net, Sabtu (12/7/2014).(tok/fik)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kebakaran Gedung Ex-Bioskop Jalan Mayjen Sungkono

Kecelakaan Mobil di Jembatan Suramadu, Kondisinya Ringsek

Kecelakaan Bus Tabrak Belakang Truk di KM 749 Tol Sidoarjo-Waru

Pajero Masuk Sungai Menur Pumpungan

Surabaya
Kamis, 2 Oktober 2025
32o
Kurs