Jumat, 29 Maret 2024

PVMBG Upayakan Sensor Gempa Gunung Lokon Berfungsi

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan

Pos Pengamatan Gunung Api Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Bandung di Kakaskasen, Kota Tomohon, mengupayakan tiga sensor gempa segera berfungsi dalam waktu dekat ini.

“Rencananya besok kami akan memperbaiki tiga peralatan sensor gempa yang ada di sekitar Gunung Lokon. Kerusakannya akibat kebakaran dan terkena lontaran material ketika terjadi letusan pada akhir Agustus lalu,” kata Farid R Bina Kepala Pos di Tomohon, Jumat (9/10/2015) seperti dilansir Antara.

Dia mengatakan, sensor gempa yang dipasang di sekitar Gunung Lokon disebar ke empat titik yakni di sekitar Kelurahan Wailan, di badan gunung, sekitar kawah Tompaluan serta perkebunan Kelurahan Kinilow, Kecamatan Tomohon Utara.

“Nah tiga sensor gempa yang disebutkan sebelumnya, itu yang mengalami kerusakan. Sebenarnya kami telah berencana memperbaiki pada beberapa waktu lalu, namun diurungkan karena kegempaan Gunung Lokon sementara meningkat,” ujarnya.

Praktis, kata dia, saat ini hanya satu sensor gempa di perkebunan Kelurahan Kinilow yang difungsikan, karena di titik Kelurahan Walian dan badan gunung (rusak pasca kebakaran) dan sekitar kawah Tompaluan (terkena lontaran batu), tidak berfungsi.

“Kita akan lihat bagaimana tingkat kerusakannya. Kalau hanya ringan seperti mengganti sumber daya listrik, bisa kami lakukan. Tapi kalau memang kerusakannya parah, kami akan berkoordinasi dengan PVMBG Bandung untuk memperbaikinya,” katanya.

Dia menambahkan, walaupun tidak mampu merekam gempa-gempa kecil, namun kata Farid, sensor gempa di Kinilow masih berfungsi baik.

Pada akhir Agustus, Gunung Lokon kembali bererupsi melontarkan material debu setinggi 1.500 meter, letusan yang diiringi lontaran batu diduga yang menyebabkan kerusakan sensor gempa yang dipasang di sekitar kawah.

Tak sampai sebulan berlalu, lereng Gunung Lokon terbakar dan menghanguskan areal hutan dan perkebunan masyarakat termasuk merusak sensor gempa yang dipasang Walian dan badan gunung. (ant/dwi)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kecelakaan Mobil Porsche Seruduk Livina di Tol Porong

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Jumat, 29 Maret 2024
26o
Kurs