Senin, 17 Juni 2024

Gubernur Jatim Apresiasi Kritik Masyarakat Tentang Kualitas Jalan

Laporan oleh Jose Asmanu
Bagikan
Ilustrasi

Soekarwo Gubernur Jatim mengapresiasi keluhan masyarakat dan pakar yang mengkritisi kondisi jalan di Jatim.

Jalan di Jatim dikatakan banyak yang rusak karena bahan yang dipergunakan untuk pembangunan infrastruktur jalan mutunya rendah. Akibatnya tidak kuat menahan beban yang berat dan pada musim hujan banyak jalan yang rusak, berlubang sehingga membahayakan pengguna jalan.

Menanggapi keluhan tersebut, Soekarwo menjelaskan pihaknya bersama Bina Marga sudah meningkatkan kualitas sarana dan prasarana jalan di Jatim.

Dikatakan infrastruktur jalan itu dibagi dalam tiga kategori yakni jalan negara, jalan provinsi dan jalan kabupaten/kota berikut pembiayaannya.

Jalan negara yang menghubungkan antar provinsi dibiayai APBN. Jalan provinsi yang menghubungkan antar kabupaten/kota dananya diambilkan APBD propinsi tingkat I. Sedangkan jalan kabupaten/kota yang menghubungkan antar kecamatan dan desa dibiayai APBD tingkat II masing-masing kabupaten/kota.

“Kalau melihat Jalan Raya Darmo atau Jalan Manyar rusak, teriaknya ke Bu Risma Walikota Surabaya, bukan provinsi,” kata Gubernur Jatim pada suarasurabaya.net, Minggu (25/12/2016).

Sebelumnya Basuki Hadimulyono Menteri PU dan Perumahan Rakyat menilai, kondisi jalan provinsi di Jatim cukup baik dibandingkan daerah lain. Buktinya jJtim berulang kali menerima penghargaan bidang pembangunan infrastruktur tingkat nasional. (jos/dwi)

Berita Terkait

..
Surabaya
Senin, 17 Juni 2024
30o
Kurs