Selasa, 11 November 2025

Hari Pertama KTT OKI Siapkan Draf Dukungan Terhadap Palestina

Laporan oleh Jose Asmanu
Bagikan

Di hari pertama Konferensi Tingkat Tinggi Luar Biasa Organisasi Kerja Sama Islam (KTT LB OKI) ke 5, Joko Widodo Presiden akan mengadakan pertemuan bilateral dengan Mahmoud Abbas Presiden Palestina dan Prince El Hassan Bin Talal, Pangeran Yordania.

Pada Minggu (6/3/2016) malam harinya, Presiden akan menjamu para delegasi dalam acara Welcoming Dinner. Welcoming Dinner diselenggarakan untuk menghormati para Kepala Delegasi Organisasi Kerja Sama Islam.

Presiden menjelaskan,penyelenggaraan KTT LB OKI sebagai bentuk dukungan penuh dan konsistensi terhadap Palestina. “Indonesia dipilih karena termasuk sebagai negara yang damai dan jauh dari konflik-konflik,” ucap Presiden.

KTT LB OKI di Jakarta kali ini akan resmi dibuka besok, Senin (7/3/2016) dan akan dihadiri oleh perwakikan dari negara-negara anggota OKI.

Isu utama yang akan dibahas dalam KTT LB OKI, dukungan nyata negara negara OKI terhadap kemerdekaan Palestina dan meredakan konflik di Timur Tengah. (jos/dwi)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Perpaduan Macet dan Banjir di Kawasan Banyuurip-Simo

Banjir Menggenangi Sidosermo 4

Kecelakaan Bus Vs Truk Gandeng di Jembatan Suramadu

Perpaduan Hujan dan Macet di Jalan Ahmad Yani

Surabaya
Selasa, 11 November 2025
31o
Kurs