Jumat, 16 Januari 2026

Jenazah Yang Ditemukan di Anjungan, Berpakaian Lengkap Tanpa Pelampung

Laporan oleh Bruriy Susanto
Bagikan
Proses pencarian dan evakuasi korban tenggelamnya KMP Rafelia II di Selat Bali, Sabtu (5/3/2016). Foto: Johan Basarnas Jatim.

Satu jenazah korban tenggelam KMP Rafelia II yang berhasil ditemukan tim penyelam gabungan, Minggu (6/3/2016) masih berpakaian lengkap.

“Saat ditemukan di anjungan kapal, jenazah menggunakan celana warna hitam, jaket abu-abu tapi tidak menggunakan pelampung,” kata Kompol Bambang Budiyanto Kasi SAR Ditpolair Polda Jatim, Minggu (6/3/2016).

Saat ini, jenazah yang ditemukan sekitar pukul 11.00 WIB sudah dievakuasi ke RSUD Blambangan, Banyuwangi, untuk diidentifikasi untuk mengetahui apakah memang jenazah itu bernama Bambang nahkoda KMP Rafelia II.

“Sampai sekarang masih belum tahu identitasnya, jika ada perkembangan nanti saya sampaikan,” ujar dia. (bry/dwi)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kebakaran Rumah di Pengampon Surabaya

Banjir Menggenangi Sidosermo 4

Kecelakaan Bus Vs Truk Gandeng di Jembatan Suramadu

Surabaya
Jumat, 16 Januari 2026
29o
Kurs