Minggu, 16 Juni 2024

Tsunami akibat Lindu Mentawai Hanya Terpantau Semata Kaki

Laporan oleh Fatkhurohman Taufik
Bagikan
Lokasi gempa mentawai. Foto : google

Tsunami akibat gempa yang terjadi di Samudera Hindia ternyata cukup kecil. Data yang dimiliki Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menunjukkan tsunami hanya terpantau di Pulau Cocos itupun sangat kecil sekali.

“Tsunami hanya terdeteksi di Pulau Cocos, tapi kecil hanya setinggi 10 cm pada pukul 21.15 WIB,” kata Sutopo Purwo Nugroho, Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB, dalam pesan singkat yang dikirimkan ke suarasurabaya.net.

Selain di Pulau Cocos, tsunami juga terpantau setinggi 5 cm di Pantai Padang dan terjadi pada pukul 21.40 WIB. “Secara umum tidak ada tsunami, hanya kecil sekali,” kata Sutopo.

Di beberapa daerah yang awalnya ditakutkan terjadi tsunami juga tak terjadi. Bahkan di Mentawai kondisinya juga tak terpantau tsunami. Begitu juga di Sikakap, Pagai Selatan, Sipora, Siberut dan Kepulauan Mentawai lainnya.

Di sepanjang pantai Barat Sumatera seperti Nias Selatan, Nias, Simeuleu, Aceh Singkil, Aceh Barat, Muko-Muko, daerah di sepanjang Sumatera Utara, Sumatera Barat, Bengkulu dan Lampung dilaporkan juga aman dari tsunami. (fik)

..
Surabaya
Minggu, 16 Juni 2024
29o
Kurs