Kamis, 25 April 2024

Pemkot Malang akan Kelola Mandiri Mal Alun-alun Malang

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Mall Alun-alun Malang. Foto: istimewa

Kerjasama pemanfaatan aset mal alun-alun Malang berakhir tahun 2019 mendatang. Dengan berakhirnya masa pemanfaatan aset tersebut, Pemkot Malang berencana memanfaatkan semua aset itu menjadi pusat grosir.

Sutiaji Wali Kota Malang mengatakan saat ini Pemkot sedang mengkaji pengelolaan aset tersebut tanpa pihak ketiga.

“Rencananya pemerintah akan mengelolah secara mandiri lewat Badan Usaha Milik Daerah (BUMD),” jelasnya seperti yang dilaporkan Danis dari Radio Tidar Sakti Batu dalam Jaring Radio Suara Surabaya, Selasa (9/10/2018).

Sutiaji mengatakan akan mengubah alun-alun menjadi pusat grosir dengan konstruksi bangunan yang dirombak sesuai side land.

“Perombakan juga akan dilakukan. Ini dilakukan karena selama ini kerja sama yang terjalin tidak menguntungkan pemerintah,” katanya. (dim/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Kamis, 25 April 2024
27o
Kurs