Minggu, 19 Mei 2024

Kecelakaan dengan Truk di Branjangan, Seorang Pengendara Motor Meninggal

Laporan oleh Agustina Suminar
Bagikan
Ilustrasi. Grafis: suarasurabaya.net

Kecelakaan yang melibatkan pengendara motor dan kendaraan truk di Branjangan Tambak Oso Wilangun pada Senin (6/4/2020) pagi, mengakibatkan satu orang meninggal.

Korban bernama Arip (40) warga Ngujung Jobo, Gedungboyountung, Turi, Lamongan. Korban meninggal setelah motor Vario bernopol S 6733 LK yang dikendarainya menabrak truk L 9628 UH yang dikendarai Suladi (54) warga Wangunrejo, Turi, Lamongan.

April Petugas Command Center Surabaya mengatakan, kecelakaan terjadi saat pengendara motor berusaha mendahului truk yang ada di depannya. Namun, pengendara motor malah terserempet dan akhirnya terjatuh.

“Menurut keterangan pengguna jalan, motor melaju dari arah barat ke timur. Sebelum jembatan Branjangan, motor hendak mendahului truk yang ada di depannya. Namun malah terserempet body truk sehingga hilang kendali dan terjatuh,” kata April berdasarkan keterangan tertulis yang diterima suarasurabaya.net.

Saat ini, korban meninggal telah dievakuasi oleh Linmas dan polisi dan dibawa ke RSUD dr. Soetomo.

“Setelah dilakukan pengecekan oleh tim TGC (Tim Gerak Cepat), untuk pengemudi motor dinyatakan meninggal dunia dan dibawa ke kamar jenazah RS dr Soetomo. Keseluruhan barang bukti sudah diamankan,” tambahnya.(tin)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya
Kurs
Exit mobile version