Jumat, 29 Maret 2024

104 Unit Bus Trans Semanggi Suroboyo Resmi Beroperasi di 6 Rute

Laporan oleh Manda Roosa
Bagikan
Bus Trans Semanggi Suroboyo di-launching hari ini, Rabu (29/12/2021). Foto: Istimewa

Trans Semanggi Suroboyo resmi di-launching Pemerintah Kota Surabaya dan Direktorat Jenderal Perhubungan Darat melalui Direktorat Angkutan Jalan, dalam acara Teman Bus di Balai Kota Surabaya, Rabu (29/12/2021).

Total ada 104 armada Trans Semanggi Suroboyo yang beroperasi di enam rute layanan dari pukul 05.00 – 21.00 WIB.

Enam rute layanan tersebut yaitu Koridor 1 Terminal Purabaya – Tanjung Perak via Raya Darmo, Koridor 2 Raya Lidah Wetan – Karang Menjangan – ITS,  dan Koridor 3 Terminal Purabaya – Kenjeran via MERR.

Lalu di Koridor 4 GBT – UNESA – Mastrip, Koridor 5 Terminal Benowo – Tunjungan dan terakhir Koridor 6 Terminal Purabaya – Unair Kampus C.

Eri Cahyadi Wali Kota Surabaya, dalam sambutannya mengatakan, “saya optimis kehadiran Teman Bus di Surabaya atau Semanggi Suroboyo Bus ini mampu mengurangi tingkat kemacetan lalu lintas serta merubah wajah kota ini menjadi lebih modern dan lebih berkualitas, sehingga diharapkan dukungan masyarakat untuk memaksimalkan angkutan umum massal ini.”

Sementara itu, Marta Hardisarwono Sekretaris Direktorat Jenderal Perhubungan Darat menjelaskan program pengembangan angkutan umum massal berbasis jalan di wilayah perkotaan dengan skema Buy The Service (BTS), merupakan program yang dirancang oleh Direktorat Angkutan Jalan agar dapat mengintervensi pengembangan angkutan umum perkotaan di Indonesia sehingga muncul terobosan yang inovatif.

“Suatu kebanggaan pada hari ini Jawa Timur tepatnya Kota Surabaya menjadi kota terpilih dalam pengembangan angkutan massal di kawasan perkotaan berbasis jalan atau program Teman Bus. Dimana besar harapan kami agar Pemerintah Kota Surabaya dapat menerapkan pendekatan push strategy untuk mendorong masyarakat menggunakan angkutan umum, sehingga program ini dapat berjalan maksimal,” ujarnya.

Marta mengatakan konsep BTS berbasis aplikasi ini didukung oleh manajemen pengelola dalam melaksanakan monitoring dan evaluasi yang meliputi: sistem operasional, sistem pemeliharaan, sistem pengelolaan keuangan dan sistem SDM yang didukung dengan digitalisasi secara real time untuk menuju angkutan umum yang lebih profesional.

“Saya mengajak seluruh masyarakat Surabaya dan sekitarnya untuk beralih ke moda transportasi umum, khususnya Teman Bus, karena selain aman dan nyaman, armada Teman Bus juga dilengkapi teknologi canggih, sehingga memudahkan mobilitas masyarakat,” ujarnya.(man/dfn/rst)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kecelakaan Mobil Porsche Seruduk Livina di Tol Porong

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Jumat, 29 Maret 2024
31o
Kurs