Selasa, 19 Maret 2024

Giliran Pedagang Pasar di Surabaya Jalani Vaksinasi Covid-19

Laporan oleh Manda Roosa
Bagikan
Petugas Dinkes Surabaya memberikan pelayanan vaksinasi kepada pedagang di Pasar Genteng Surabaya, Senin (29/3/2021). Foto: Manda suarasurabaya.net

Pemerintah Kota Surabaya menggelar vaksinasi Covid-19 bagi pedagang di 30 pasar tradisional, Senin (29/3/2021).

Febria Rachmania Kepala Dinas Kesehatan Kota Surabaya mengatakan, vaksinasi dilakukan maraton di 30 pasar. Tim vaksinasi dari Dinkes berkeliling dari satu pasar ke pasar lainnya. Pencocokan data penerima vaksin juga dilakukan di area pedagang berjualan, hal itu berdasarkan data yang diberikan Perusahaan Daerah (PD) Pasar masing-masing.

“Syarat penerima vaksinasi adalah para pedagang yang sudah terdaftar di PD Pasar. Saat vaksinasi mereka harus menunjukkan identitas diri dan diproses,” katanya.

Selain pemilik toko, karyawan toko, pedagang di pinggir toko kalau memang sudah terdaftar bisa langsung dilayani. “Asalkan masih di area Pasar Genteng. Karena makin banyak makin cepat, makin baik,” jelasnya.

Febria mengatakan, hari ini akan dilakukan vaksinasi sekitar 500 orang pedagang, dari target 1000 orang. “500 orang sisanya akan dilayani besok Selasa 30 Maret,” katanya.

Pemberian vaksinasi di pasar ini, karena pedagang berat meninggalkan tokonya, sehingga pihak Dinkes berinisiatif jemput bola ke pasar. “Kalau pasar tersebut lokasinya tidak memungkinkan, akan digabung dengan pasar terdekat” jelasnya.

Febria berharap vaksinasi khusus pedagang di seluruh pasar Surabaya bisa selesai pada tanggal 2 April 2021. (man/bid)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kecelakaan Mobil Porsche Seruduk Livina di Tol Porong

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Selasa, 19 Maret 2024
31o
Kurs