Kamis, 2 Mei 2024

Presiden dan Pejabat Negara Hadiri Upacara Hari Pahlawan di Taman Makam Pahlawan Kalibata

Laporan oleh Farid Kusuma
Bagikan
Jokowi Presiden meletakkan karangan bunga dalam peringatan Hari Pahlawan, Rabu (10/11/2021), di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama Kalibata, Jakarta. Foto: tangkapan layar youtube Sekretariat Presiden

Joko Widodo Presiden, pagi hari ini, Rabu (10/11/2021), memimpin Upacara Peringatan Hari Pahlawan, di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama, Kalibata, Jakarta Selatan.

Ma’ruf Amin Wakil Presiden, sejumlah menteri dan pejabat negara, mengikuti upacara di lokasi acara. Antara lain, Puan Maharani Ketua DPR RI, LaNyalla Mattalitti Ketua DPD RI, Tri Rismaharini Menteri Sosial, dan Marsekal TNI Hadi Tjahjanto Panglima TNI.

Upacara peringatan Hari Pahlawan tahun ini masih dilaksanakan dengan protokol kesehatan ketat, untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Presiden yang menjadi inspektur upacara dan semua peserta upacara yang hadir wajib memakai masker serta menjaga jarak fisik.

Prosesi upacara dimulai pukul 08.15 WIB, diawali laporan Komandan Upacara kepada Inspektur Upacara.

Kemudian, dilanjutkan sesi penghormatan kepada arwah para pahlawan yang gugur di medan peperangan.

Bunyi sirine panjang terdengar di lokasi upacara untuk mengenang pertempuran 10 November 1945 di Surabaya, lalu disambung mengheningkan cipta.

“Untuk mengenang jasa para pahlawan dan pejuang-pejuang bangsa, mengheningkan cipta dimulai,” ucap Jokowi.

Presiden kemudian melakukan penghormatan secara simbolis dengan meletakkan karangan bunga di Tugu Taman Makam Pahlawan Nasional Utama Kalibata, tepat di bawah patung Burung Garuda.

Selanjutnya, sesi pembacaan doa untuk para pahlawan yang dibacakan Yaqut Cholil Qoumas Menteri Agama. Sesudah itu, komandan upacara memimpin penghormatan terakhir buat para pahlawan.

Sebagai penutup rangkaian upacara, Jokowi dan Ma’ruf Amin melakukan tabur bunga di makam pahlawan.(rid/iss/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Massa Hari Buruh Berkumpul di Frontage Ahmad Yani

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Surabaya
Kamis, 2 Mei 2024
27o
Kurs