Sabtu, 27 April 2024

Unair Luncurkan Mobil Layanan Sosial Dilengkapi GeNose

Laporan oleh Dhafintya Noorca
Bagikan
Unair Luncurkan Fasilitas Mobil Layanan Sosial Dilengkapi GeNose, Rabu (28/4/2021) Foto: Humas Unair

Universitas Airlangga (Unair) meluncurkan fasilitas mobil layanan sosial pada Rabu (28/4/2021) yang ditandai dengan penyerahan mobil kepada Dr. Mohammad Nasih, SE., MT., Ak., Rektor Unair oleh Pusat Pengelolaan Dana Sosial (Puspas) Unair.

Fasilitas ini ditujukan untuk memberikan layanan terkait tes Covid-19, pendistribusian bantuan, serta penjemputan donasi.

Dr. Wisudanto, SE., M.M., CFP., ASPM., Ketua Puspas Unair mengungkapkan mobil tersebut dilengkapi alat tes Covid-19 berupa dua unit GeNose dan dapat digunakan oleh siapa saja baik civitas akademika Unair maupun masyarakat umum dengan mengirimkan surat ke Puspas.

Mobil tersebut juga dilengkapi dengan dua operator dari tim Puspas yang akan menjemput.

Wisudanto berharap fasilitas ini bisa digunakan secara maksimal terutama saat offline.

“Fasilitas ini menjadi layanan Unair untuk pengabdian kepada masyarakat,” sebutnya dalam pers rilis yang diterima suarasurabaya.net

Nasih berharap mobil layanan sosial tersebut bisa memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat Unair misalnya terkait layanan distribusi bantuan, perolehan bantuan dan donasi serta layanan insidental lainnya.

“Kita berharap, mobil ini terus bisa mendorong mobilitas para kawan-kawan atau aktivis Puspas ini untuk memberikan pelayanan berupa penjemputan donasi, juga pelayanan-pelayanan kesehatan. Misalnya juga swab, rapid test antigen,” katanya.

“Sehingga kita lebih bisa memberikan layanan terbaik kepada masyarakat, ” tambahnya.

Nasih juga berterima kasih keapda para donatur yang aktif memberikan dukungan serta bantuan. Baginya, semuanya adalah dari masyarakat dan untuk dimanfaatkan pula untuk masyarakat meski pengoperasiannya dilakukan oleh tim dari Unair.

“Ini mobil umat. Jadi, dari masyarakat untuk masyarakat. Yang mengoperatori memang kami. Namun kami hanya perantara saja menerima amanah untuk bisa membantu muzakki, termasuk mereka yang bersedekah hingga untuk mereka yang berhak menerimanya.”(frh/dfn)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Sabtu, 27 April 2024
30o
Kurs