Jumat, 26 April 2024

Bocah 6 Tahun di Surabaya Meninggal Dianiaya Ibu Kandung

Laporan oleh Billy Patoppoi
Bagikan
Ilustrasi. Foto: Pexels

Seorang anak perempuan berusia enam tahun dilaporkan meninggal karena dianiaya ibu kandungnya, di Jalan Bulak Banteng Kidul, Surabaya.

AKP Arief Rizky Wicaksana Kasat Reskrim Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya membenarkan bahwa peristiwa penganiayaan itu terjadi pada Senin (21/11/2022) lalu.

“Itu penganiayaan yang menyebabkan kematian. Kejadiannya Senin pagi, kita dapat laporannya Senin Subuh,” kata Arief dalam keterangan yang diterima suarasurabaya.net, Rabu (23/11/2022) petang.

Arief menjelaskan, pihaknya awalnya mendapat laporan dari seorang dokter di RSUD dr. Mohammad Soewandhie Surabaya yang menangani jenazah korban. Dokter tersebut merasa janggal, karena terdapat luka-luka lebam di beberapa bagian tubuh jenazah.

Padahal, saat korban dibawa ke rumah sakit, anggota keluarganya mengaku yang bersangkutan meninggal akibat jatuh dari kamar mandi. “Infonya dari keluarga jatuh dari kamar mandi. Namun dilihat dari ciri-ciri luarnya banyak lebam-lebam. Akhirnya dari RS ngontak kita,” jelasnya.

Usai mendapat laporan itu, kata Kasatreskrim, anggotanya langsung menuju ke RSUD dr. Mohammad Soewandhie Surabaya untuk melakukan pemeriksaan. Selain itu, polisi juga langsung meminta keterangan keluarga serta tetangga korban.

Usai pihaknya mendapatkan keterangan sementara, lanjut Arief, polisi akhirnya mengamankan dua pelaku yakni ibu korban beserta temannya, pada Selasa (22/11/2022) kemarin.

“Kita berangkat ke RS, kita autopsi dan interogasi semuanya baik keluarga, ibunya, dan tetangga-tetangga baru ketahuan. Akhirnya besoknya, kemarin, kita amankan pelaku,” ungkapnya.

Lebih lanjut, dia menyampaikan bahwa korban tersebut tinggal di sebuah rumah kos bersama dengan ibu kandung serta teman dari ibunya tersebut.

“Jadi tinggal bertiga di kosan. Anaknya, ibu dan teman ibunya,” tandasnya. (bil/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Jumat, 26 April 2024
30o
Kurs