Jumat, 26 April 2024

Kasus Harian Covid-19 di Jatim Melebihi Tahun Lalu, Khofifah Minta Waspada

Laporan oleh Denza Perdana
Bagikan
Khofifah Indar Parawansa Gubernur Jatim saat melakukan kegiatan di Bojonegoro, Minggu (20/2/2022). Foto: Humas Pemprov Jatim

Penambahan kasus baru Covid-19 per 17 Februari 2022 mencapai 8.977 orang akibat penyebaran Varian Omicron. Angka ini melebihi puncak tertinggi pada 15 Juli 2021 lalu yang mencapai 8.230 kasus.

Berdasarkan data Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Jawa Timur, sampai 19 Februari 2022 kemarin jumlah kasus aktif di Jatim meningkat mencapai 33.063 orang atau 6,82 persen dari total kasus.

Khofifah Indar Parawansa Gubernur Jawa Timur menegaskan, percepatan vaksinasi dan pengetatan protokol kesehatan (prokes) merupakan kunci pengendalian kasus Covid-19 Varian Omicron.

“Saya mohon dan minta kecepatan vaksinasi, baik vaksinasi suntikan kedua maupun booster. Kedua, untuk bupati/walikota se-Jatim agar menggencarkan sosialisasi protokol kesehatan,” katanya di Bojonegoro, Minggu (20/2/2022).

Khofifah menekankan pentingnya kerja sama dan kolaborasi berbagai pihak soal percepatan vaksinasi di Jatim. Dia akan memantau dan meninjau vaksinasi untuk masyarakat umum agar mereka lebih semangat mengikuti vaksinasi.

“Kami bersama Forkopimda Jatim akan terus berbagi tugas menindaklanjuti arahan Bapak Presiden untuk menggencarkan sekaligus memasifkan vaksinasi kepada masyarakat di semua lapisan. Baik umum, lansia, maupun anak anak,” ujarnya.

Hingga 19 Februari 2022, data Dashboard Kemenkes RI menunjukkan, capaian vaksinasi dosis pertama di Jatim 89,49 persen atau 28.481.696 orang sedangkan vaksinasi untuk dosis kedua mencapai 69,15 persen atau 22.007.171 orang.

Sementara itu, untuk capaian Booster atau vaksinasi ketiga di Jatim terus meningkat hingga pertengahan Februari ini sudah mencapai 1.350.064 orang atau 4,24 persen.

“Berdasarkan Dashboard Kemenkes/KCPEN jumlah orang yang divaksin dosis ketiga di Jatim tertinggi pertama di Indonesia. Kondisi ini harus ditingkatkan dengan sasaran vaksinasi yang diperluas,” ujarnya.

Khofifah pun meminta agar seluruh pihak meningkatkan kewaspadaan, memperketat kembali prokes, terutama penggunaan masker dan mencuci tangan dengan sabun dan air bersih diberbagai tempat.

“Kembali saya mengajak seluruh elemen masyarakat di Jatim untuk tetap disiplin menjalankan prokes. Bagi yang belum vaksin, segera dapatkan vaksinasi di faskes terdekat,” ujarnya.(den)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Jumat, 26 April 2024
26o
Kurs