Selasa, 1 Juli 2025

Presiden Berterima Kasih Polri Bantu Peningkatan Produksi Pangan Nasional

Laporan oleh Farid Kusuma
Bagikan
Prabowo Presiden menjabat tangan Jenderal Polisi Listyo Sigit Kapolri, Selasa (1/7/2025), pada acara HUT Ke-79 Bhayangkara, di Monas, Jakarta Pusat. Foto: Biro Pers Setpres

Prabowo Subianto Presiden RI mengapresiasi langkah Pimpinan Polri beserta jajarannya yang ikut ambil peran dalam upaya mencapai kedaulatan pangan nasional.

Menurut Presiden, kedaulatan pangan merupakan elemen penting untuk menjaga stabilitas dan keamanan suatu negara.

Pernyataan itu disampaikan Prabowo, pagi hari ini, Selasa (1/7/2025), dalam acara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Bhayangkara, di Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat.

“Produksi jagung nasional mencapai rekor tertinggi sepanjang sejarah RI, dan peran Polri sangat signifikan di balik pencapaian ini, di bawah kepemimpinan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo dan jajarannya,” ujar Prabowo.

Kemudian, Presiden juga memuji inisiatif Polri melibatkan diri dalam berbagai program strategis, seperti Makan Bergizi Gratis (MBG) untuk anak-anak, serta ibu hamil dan menyusui.

RI 1 menegaskan, ketahanan pangan jadi salah satu prioritas yang ingin diwujudkan, demi kebaikan masa depan Bangsa Indonesia.

“Saya mengapresiasi inisiatif pimpinan Polri yang secara langsung dan masif ikut serta dalam program strategis bangsa, termasuk pemberian makanan bergizi kepada rakyat,” tegasnya.

Lebih lanjut, Prabowo Presiden mengingatkan Polri untuk terus melanjutkan berbagai hal positif, dan selalu menjaga kepercayaan rakyat.

Kepala Negara menyatakan, Indonesia butuh kepolisian yang tangguh, unggul, bersih, yang selalu membela dan melindungi rakyat terutama masyarakat lemah, tertindas dan miskin.

Sekadar informasi, Perayaan HUT ke-79 Bhayangkara di kawasan Monas terjadwal berlangsung sepanjang hari ini, mulai pukul 06.15 sampai 17.00 WIB.

Peringatan hari ulang tahun ke-79 Bhayangkara mengusung tema Polri untuk Masyarakat. Tema itu mencerminkan semangat pengabdian serta upaya transformasi institusi kepolisian menjadi lebih baik.(rid/iss)

Berita Terkait


Potret NetterSelengkapnya

Kecelakaan Mobil di Jembatan Suramadu, Kondisinya Ringsek

Kecelakaan Bus Tabrak Belakang Truk di KM 749 Tol Sidoarjo-Waru

Pajero Masuk Sungai Menur Pumpungan

Kecelakaan Truk Tabrak Gardu Tol di Gate Waru Utama

Surabaya
Selasa, 1 Juli 2025
28o
Kurs