
Gonzalo Garcia striker muda Real Madrid mencuri perhatian di Piala Dunia Antarklub 2025 dengan mencetak gol keempatnya dalam lima pertandingan pada Minggu (6/7/2025) WIB. Gol itu membantu raksasa LaLiga melaju ke semifinal usai mengalahkan Borussia Dortmund dengan skor 3-2.
Pemain berusia 21 tahun ini berubah dari sosok yang nyaris tak dikenal, menjadi bintang turnamen. Gonzalo memanfaatkan sepenuhnya kesempatan menggantikan Kylian Mbappe yang tengah absen karena sakit.
“Gonzalo telah menunjukkan penampilan luar biasa dalam beberapa pertandingan terakhir, dan hari ini ia melakukannya lagi,” ujar Xabi Alonso pelatih Real Madrid usai laga lawan Dortmund.
“Gonzalo benar-benar memanfaatkan peluang ini sebaik mungkin,” imbuh Alonso, dilansir Reuters.
Performa gemilang Gonzalo dimulai sejak pertandingan pembuka melawan Al-Hilal bulan lalu, saat ia mencetak satu gol dalam hasil imbang 1-1, menggantikan Mbappe yang absen akibat gastroenteritis akut.
Pada laga kedua penyisihan grup melawan Pachuca, Gonzalo menyumbangkan satu assist, lalu mencetak gol dalam kemenangan 3-0 atas Salzburg untuk memastikan posisi puncak grup.
Pada babak 16 besar melawan Juventus, Gonzalo kembali mencetak gol melalui sundulan yang menjadi satu-satunya gol dalam laga tersebut. Mbappe kembali masuk sebagai pemain pengganti, menggantikan Gonzalo.
Pada pertandingan lawan Dortmund di New Jersey, Mbappe sekali lagi tampil dari bangku cadangan. Kali ini masuk menggantikan Vinicius Jr., sebuah sinyal betapa besarnya kepercayaan yang kini diberikan kepada Gonzalo Garcia.
“Saya rasa dia berada di tempat dan waktu yang tepat. Kami sangat senang dengan performanya, dan ia kembali mencetak gol,” kata Alonso kepada awak media.
Penampilan impresif Gonzalo Garcia menjadi kejutan besar bagi para penggemar. Sebelum turnamen ini, lulusan akademi Real Madrid itu hanya mencatatkan beberapa kali starter di LaLiga. Namun kini, ia menjadi andalan lini depan Real Madrid dalam skema Xabi Alonso.
Garcia dan rekan-rekannya akan menghadapi tantangan berat di semifinal saat bertemu juara Eropa Paris Saint-Germain pada Rabu (9/7/2025) mendatang, kembali di Stadion MetLife. (saf/ham)