Minggu, 25 Januari 2026

Pedro Acosta Kandidat Pengganti Pecco Bagnaia di Ducati

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
Pecco Bagnaia dan Pedro Acosta dalam balalapan MotoGP 2025 di Sirkut Aragon. Foto: Crash

Pedro Acosta, bintang muda MotoGP dari KTM, muncul sebagai kandidat pengganti Pecco Bagnaia di tim pabrikan Ducati. Kontrak Bagnaia akan berakhir pada akhir 2026, dan masa depannya bersama Ducati masih belum pasti.

Davide Tardozzi bos tim Ducati menegaskan bahwa keputusan terkait kursi Bagnaia akan dipengaruhi oleh dinamika pasar pembalap dan peraturan baru yang akan berlaku mulai 2027. Meski begitu, nama Acosta disebut-sebut sebagai calon pembalap masa depan yang bisa menempati posisi tersebut.

“Berdasarkan prestasinya di Rookies Cup, Moto3, dan Moto2, jelas Pedro adalah calon juara dunia masa depan,” ujar Tardozzi. “Di usia 21 tahun, dia mewakili generasi baru MotoGP, seperti halnya Fermin Aldeguer dan talenta muda lainnya.”

Tardozzi menekankan bahwa saat ini fokus Ducati adalah memastikan kontrak Marc Marquez untuk musim 2027–2028 tetap terjamin. Namun, keputusan akhir soal pengganti Bagnaia akan ditentukan setelah pertimbangan matang.

“Dari sudut pandang teknis dan ekonomi, kami memiliki peluang. Marc mengenal tim, dan tim mengenalnya, sehingga kami bisa menunggu keputusan sedikit lebih lama,” kata Tardozzi kepada Motorsport.

Bagnaia sendiri memilih fokus pada balapan demi balapan tanpa terburu-buru menentukan masa depannya. Sementara itu, Ducati terus memantau potensi pembalap muda seperti Acosta, yang performanya di kelas bawah MotoGP membuat banyak pihak yakin ia siap bersaing di level tertinggi.

“Bukan hanya saya yang mengatakan ini – semua orang bisa mengatakan hal yang sama. Pada usia 21 tahun, saya pikir Acosta adalah masa depan MotoGP. Sama seperti kami memikirkan Fermin (Aldeguer) dan pembalap lain dari Moto3 atau Moto2,” ujarnya.

Dengan kontrak Bagnaia yang akan habis dan ketertarikan kuat tim lain terhadap Marquez, Ducati menghadapi periode penting dalam menentukan komposisi pembalap untuk masa depan.

Pedro Acosta, dengan reputasi gemilang sejak Moto3 hingga Moto2, kini berada di radar tim Italia tersebut sebagai kandidat utama yang patut diperhitungkan. (saf/ham)

 

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kebakaran Rumah di Pengampon Surabaya

Banjir Menggenangi Sidosermo 4

Kecelakaan Bus Vs Truk Gandeng di Jembatan Suramadu

Surabaya
Minggu, 25 Januari 2026
28o
Kurs