Minggu, 28 April 2024

PDIP Raih Suara Terbanyak Pemilu Legislatif 2024, PPP dan PSI Gagal Tembus Parlemen

Laporan oleh Farid Kusuma
Bagikan
Komisioner KPU RI menggelar rapat pleno rekapitulasi suara nasional Pemilu 2024, Rabu (20/3/2024), di Kantor KPU, Jakarta. Foto: istimewa

Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, malam hari ini, Rabu (20/3/2024), selesai melakukan rekapitulasi penghitungan suara Pemilu 2024 tingkat nasional.

Rekapitulasi itu meliputi semua jenis pemilu, baik pemilihan presiden dan pemilihan calon anggota legislatif, dari 38 provinsi di seluruh Indonesia, dan 128 wilayah Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN).

Berdasarkan hasil rekapitulasi nasional, PDI Perjuangan meraih suara paling banyak pada Pemilu 2024, dari total suara sah nasional sebanyak 151.796.631 suara. Partai politik besutan Megawati Soekarnoputri mendapat 25.387.279 suara atau 16,72 persen.

Posisi kedua ditempati Partai Golkar dengan 23.208.654 suara (15,28 persen), dan Partai Gerindra di urutan ketiga dengan raihan 20.071.708 suara (13,22 persen).

Selanjutnya, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) meraup 16.115.655 suara dan berada di posisi keempat (10,61 persen).

Di posisi kelima, Partai NasDem dengan 14.660.516 suara (9,65 persen). Tempat keenam ada Partai Keadilan Sejahtera (PKS) berbekal 12.781.353 suara (8,42 persen).

Kemudian, Partai Demokrat memperoleh 11.283.160 suara (7,43 persen) di posisi ketujuh, dan Partai Amanat Nasional (PAN) di urutan kedelapan dengan 10.984.003 (7,23 persen).

Kedelapan partai politik tersebut memenuhi ambang batas parlemen (parliamentary threshold) empat persen perolehan suara nasional untuk menempatkan wakilnya di DPR RI.

Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang meraih 5.878.777 suara, gagal mencapai empat persen. Begitu juga dengan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yang mendapat 4.260.169 suara.

Sementara itu, partai politik nasional lainnya yang juga tidak memenuhi ambang batas parlemen adalah Partai Buruh (972.910 suara), Partai Gelora (1.281.991), dan Partai Kebangkitan Nasional (326.800 suara).

Lalu, Partai Hanura (1.094.588 suara), Partai Garuda (406.883 suara), Partai Bulan Bintang (484.486 suara), Perindo (1.955.154 suara), dan Partai Ummat (642.545 suara)

Seperti diketahui, Pemilu 2024 meliputi pemilihan Presiden dan Wakil Presiden, Anggota DPR RI, Anggota DPD RI, Anggota DPRD Provinsi dan Anggota DPRD Kabupaten/Kota. KPU RI menetapkan 204.807.222 orang dalam daftar pemilih tetap (DPT) tingkat nasional. (rid/bil/faz)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Minggu, 28 April 2024
28o
Kurs