Sabtu, 24 Januari 2026

Prabowo Penuhi Undangan Makan Malam Pribadi bersama Emmanuel Macron

Laporan oleh Billy Patoppoi
Bagikan
Prabowo Subianto Presiden RI (kiri) menghadiri jamuan santap malam pribadi bersama Emmanuel Macron Presiden Prancis di Istana Élysée, Jumat, 23 Januari 2026. Foto: Setpres

Prabowo Subianto Presiden Republik Indonesia kembali mendapat sambutan kehormatan dari Emmanuel Macron Presiden Prancis setibanya di Istana Élysée, Paris, Jumat (23/1/2026) malam waktu setempat.

Melansir laman Sekretariat Presiden (Setpres), Prabowo sendiri dijadwalkan menghadiri jamuan santap malam pribadi bersama Macron sebagai bagian dari agenda diplomasi bilateral Indonesia–Prancis.

Saat memasuki halaman salah satu istana bersejarah Prancis tersebut, Prabowo langsung disambut oleh Macron dengan prosesi resmi yang diiringi Pasukan Jajar Kehormatan serta alunan musik dari detasemen kehormatan.

Kedua kepala negara tampak berjabat tangan erat dan saling berpelukan hangat sebelum berjalan berdampingan memasuki Istana Élysée. Momen itu disebut mencerminkan hubungan persahabatan yang terjalin baik antara Indonesia dan Prancis.

Selanjutnya, Prabowo Presiden dan Macron Presiden menuju Le Salon des Portraits, ruangan yang menjadi lokasi jamuan makan malam pribadi. Ruang tersebut menjadi saksi pertemuan hangat dua pemimpin negara yang selama ini menjalin kemitraan strategis di berbagai bidang.

Dalam jamuan tersebut, suasana berlangsung akrab dan penuh kehangatan. Percakapan antara kedua pemimpin berlangsung santai namun bermakna, membahas penguatan hubungan bilateral sekaligus membuka peluang kerja sama yang lebih luas, baik di bidang politik, ekonomi, pertahanan, hingga kebudayaan.

Jamuan santap malam pribadi di Istana Élysée ini tidak hanya menjadi bagian dari agenda diplomatik, tetapi juga simbol kepercayaan dan kedekatan hubungan Indonesia–Prancis. Pertemuan tersebut menegaskan komitmen kedua negara untuk terus memperkuat kemitraan strategis yang saling menguntungkan di masa depan. (bil/iss)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kebakaran Rumah di Pengampon Surabaya

Banjir Menggenangi Sidosermo 4

Kecelakaan Bus Vs Truk Gandeng di Jembatan Suramadu

Surabaya
Sabtu, 24 Januari 2026
30o
Kurs