Sabtu, 17 Januari 2026

Sophie Turner Bakal Jadi Lara Croft di Serial Live Action Tomb Raider

Laporan oleh Lea Citra Santi Baneza
Bagikan
Sophie Turner memerankan serial live action “Tomb Raider”. Foto Antara.

Sophie Turner aktris bakal memerankan karakter ikon video gim Lara Croft di serial live action Tomb Raider. Sekarang serial ini masih dalam masa produksi dan bakal ditayangkan di platform Prime Video.

Sebelumnya karakter Lara Croft di dua film Tomb Raider diperankan Angelina Jolie dan satu film lainnya diperankan Alicia Vikander.

Melansir dari Antara, Sophie mengaku sangat bersemangat saat terpilih sebagau Lara Croft dalam serial Tomb Raider. Namun berperan dalam film ini memiliki tantangan berat. Lantaran dua aktris besar pendahulunya.

Sophie pernah memainkan karakter Sansa Stark dalam serial fantasi HBO Game of Thrones (2011–2019). Pada 2019, Sophie Turner masuk nominasi Aktris Pendukung Terbaik Emmy Award untuk perannya sebagai Sansa Stark di musim terakhir Game of Thrones.

Selain Sophie Turner, serial live action Tomb Raider bakal diramaikan Martin Bob Semple, Sigourney Weaver, Jason Isaacs, Martin Bob Semple, Jack Bannon hingga Agust Wittgenstein.

Gim video Tomb Raider pertama kali dirilis 1996 dan dengan cepat karakter Lara Croft menjadi ikon aksi wanita. Dua gim baru “Tomb Raider: Legacy of Atlantis” dan “Tomb Raider: Catalyst,” dijadwalkan rilis 2026 dan 2027.(ant/lea/kir/faz)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kebakaran Rumah di Pengampon Surabaya

Banjir Menggenangi Sidosermo 4

Kecelakaan Bus Vs Truk Gandeng di Jembatan Suramadu

Surabaya
Sabtu, 17 Januari 2026
28o
Kurs