Jumat, 1 November 2024

Uji Coba U-Turn, Truk Dilarang Memutar di U-Turn Depan SMA Barunawati

Laporan oleh Tito Adam Primadani
Bagikan
Ilustrasi

Guna memperlancar arus lalu lintas di kawasan Jalan Perak Barat mulai Selasa (1/11/2016) truk dilarang melewati u-turn atau putar balik arah di depan SMA Barunawati Surabaya.

AKP Eko Nur Wahyudiono Kanit Lantas Polsek Krembangan mengatakan, ini merupakan bentuk uji coba selama satu bulan sebagai sarana mengurangi kepadatan di kawasan tersebut

“Jadi truk yang melewati Jalan Perak Barat menuju arah Suramadu, termasuk truk dari arah tol yang biasanya langsung ambil kanan berputar arah melewati U-turn depan SMA Barunawati (dekat patung kapal), mulai hari ini tidak diperbolehkan. Tapi ini kecuali truk TNI,” kata AKP Eko kepada Radio Suara Surabaya, Selasa (1/11/2016).

Selain itu, kata Eko, pihaknya juga memberlakukan pola-pola untuk memindahkan volume ke utara.

“Khusus truk tersebut yang ingin berputar balik arah harus lurus terlebih dahulu, sekitar 200 meter dari u-turn awal, barulah truk boleh berputar balik arah,” ujarnya.

Untuk itu, kata Eko, dia mengharapkan dengan adanya sosialisasi ini pengemudi truk bisa membiasakan diri terlebih dahulu. Termasuk bagi pihaknya untuk mengevaluasi apakah kebijakan arus lalu lintas ini efektif atau tidak.

“Selama satu bulan ini kita akan lihat terlebih dahulu apakah efektif mengurangi kemacetan di kawasan tersebut atau tidak, baru nantinya akan ada langkah selanjutnya. Selama proses sosialisasi ini tidak ada penindakan, termasuk akan ada petugas yang berjaga 24 jam di lokasi untuk mengarahkan,” katanya.

Menurutnya, pemberlakuan ini tidak ada jam tertentu. Untuk itu, selain ada petugas kepolisian yang berjaga, pihaknya sudah memasang rambu lalu lintas yang baru. Termasuk pemasangan banner yang bertuliskan larangan bagi truk untuk menggunakan u-turn pertama dekat patung kapal depan SMA Barunawati.

“Jadi kita bagi, untuk kendaraan umum dan pribadi bisa menggunakan u-turn awal tersebut. Namun, khusus truk mereka harus lurus terlebih dahulu baru menggunakan u-turn selanjutnya yang berjarak 200 meter dari u-turn awal. Kami juga memohon untuk memberikan saran pendapat untuk keamanan, ketertiban, keselamatan lalu lintas bersama,” katanya. (tit/dwi)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Teriknya Jalan Embong Malang Beserta Kembang Tabebuya

Bunga Tabebuya Bermekaran di Merr

Kebakaran Pabrik Plastik di Kedamean Gresik

Surabaya
Jumat, 1 November 2024
28o
Kurs