Senin, 12 Mei 2025
Karyawan SS Media

Ramaikan HUT Kemerdekaan ke-62

Laporan oleh Lailia Priyantiningtiyas
Bagikan

Karyawan Suara Surabaya (SS) Media beramai-ramai mengikuti aneka lomba Agustus-an. Diantaranya, dart, tenis meja dan kempit balon. Seluruh lomba ditujukan untuk meramaikan HUT Kemerdekaan RI ke-62.

DODDY AGUNG S Manager Human Resources Development pada suarasurabaya.net, Jumat (10/08), mengatakan kegiatan ini diadakan tiap tahun dengan konsep yang berbeda. Manfaat acara ini lebih mempererat hubungan internal karyawan,” jelasnya.

Jumlah peserta lomba tahun ini mencapai 50 karyawan SS media. Jadi separuh lebih karyawan SS baik laki-laki maupun perempuan merespon lomba-lomba ini dengan antusias.

“Hadiah yang akan diberikan pada para pemenang berupa travel bag, kaos, mug, voucher, dan banyak lagi. Hadiah ini berasal dari klien SS media,” tambah HARRY Y Ketua Panitia Acara HUT Kemerdekaan RI di SS Media.

HARRY menambahkan untuk kegiatan lomba baru dilaksanakan pada sore hari. Ini disesuaikan dengan kesibukan karyawan Suara Surabaya Media yang terdiri dari karyawan Radio Suara Surabaya, news portal suarasurabaya.net, Radio Giga, serta karyawan Mossaik Media Communication. Peserta lomba mulai level manager, staf hingga security.

“Kalau sore kegiatan tidak sepadat siang hari. Jadi makin banyak karyawan yang mengikuti lomba-lomba ini,” tukasnya. (tys/tin)

Teks Foto :
1. Lomba tenis meja putra menjadi pusat perhatian tersendiri mengingat kemampuan pesertanya, rata-rata bagus.
2. Lomba kempit balon mengundang gelak tawa penonton.
Foto : TIYAS dan IPING suarasurabaya.net

Bagikan
Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kecelakaan Truk Tabrak Gardu Tol di Gate Waru Utama

Avanza Terbalik Usai Tabrak 2 Mobil Parkir

Mobil Terbakar Habis di KM 750 Tol Sidoarjo arah Waru

Kecelakaan Dua Truk di KM 751.400 Tol Sidoarjo arah Waru

Surabaya
Senin, 12 Mei 2025
24o
Kurs