Rabu, 12 November 2025

Evakuasi Truk Terguling Terkendala Crane, Jalan Kejapanan Masih Ditutup

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan
Proses evakuasi truk terguling di Embong Miring Kejapanan. Foto: Ryan via e100

Proses evakuasi truk terguling di Embong Miring Kejapanan masih belum selesai dilakukan, Selasa (25/8/2015).

AKP Hendro Gunawan Kasatlantas Polres Pasuruan Kabupaten mengatakan, crane yang terlalu kecil menjadi kendala proses evakuasi.

“Crane yang dipakai terlalu kecil dan sekarang masih menunggu crane yang lebih besar,” kata AKP Hendro pada Radio Suara Surabaya.

Saat ini, lanjut dia, arus lalu lintas dari arah Kejapanan menuju Porong masih ditutup. Sementara arah sebaliknya masih terbuka satu lajur.

AKP Hendro menjelaskan, truk nopol B 9156 VE bermuatan triplek ini awalnya melaju dari arah Sukorejo dan akan menuju Solo. Dari pengakuan sopir, truk menghindari pengendara sepeda motor kemudian banting stir ke kiri hingga truk oleng dan terguling ke kanan.

“Sekarang sudah koordinasi dengan Jasa Marga. Kendaraan yang melewati Tol Porong diarahkan ke Pandaan untuk menghindari Kejapanan,” ujar dia.

Diberitakan sebelumnya, truk terguling di Embong Miring Kejapanan, Selasa (25/8/2015) dan menutup badan jalan. Akibatnya jalan Kejapanan ditutup sementara. (dwi)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Perpaduan Macet dan Banjir di Kawasan Banyuurip-Simo

Banjir Menggenangi Sidosermo 4

Kecelakaan Bus Vs Truk Gandeng di Jembatan Suramadu

Perpaduan Hujan dan Macet di Jalan Ahmad Yani

Surabaya
Rabu, 12 November 2025
24o
Kurs