Senin, 5 Mei 2025

Rupiah Melemah Dipengaruhi Ketidakpastian Tarif Perdagangan AS

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
Ilustrasi - Petugas menunjukkan uang pecahan dolar AS dan rupiah di gerai penukaran mata uang asing di Jakarta. Foto: Antara

Ibrahim Assuabi pengamat mata uang menganggap pelemahan nilai tukar (kurs) rupiah dipengaruhi ketidakpastian yang terus berlanjut atas tarif perdagangan Amerika Serikat (AS).

“Donald Trump mengatakan selama akhir pekan bahwa ia tidak memiliki rencana segera untuk membuka dialog dengan mitranya dari Tiongkok, Xi Jinping,” ujarnya dilansir dari Antara, Senin (5/5/2025).

Trump disebut mengisyaratkan bahwa AS tengah mempersiapkan penandatanganan perjanjian perdagangan dengan beberapa negara, serta sedang berdialog dengan China.

Namun, kesepakatan perdagangan AS-China dinilai menjadi titik ketidakpastian terbesar bagi pasar, terutama pascakeduanya terlibat dalam perang dagang dan pertukaran tarif yang sengit hingga April 2025.

Pada Jumat (2/5/2025), China mengungkapkan bahwa pihaknya sedang mengevaluasi kemungkinan perundingan perdagangan dengan AS yang harus didasarkan pada ketulusan dan penghapusan tarif sepihak.

Sentimen lainnya berasal dari sikap hati-hati investor menjelang pertemuan kebijakan Federal Reserve (The Fed) yang dimulai akhir pekan ini.

“Fed diperkirakan akan mempertahankan suku bunga tidak berubah karena para pembuat kebijakan telah mengambil sikap hati-hati untuk menilai dampak tarif Trump terhadap inflasi. Keputusan itu muncul di tengah ketegangan yang sedang berlangsung antara Presiden Trump dan Federal Reserve, karena Presiden terus menekan bank sentral untuk menurunkan suku bunga,” ucap Ibrahim.

Nilai tukar rupiah pada penutupan perdagangan hari ini di Jakarta melemah sebesar 17 poin atau 0,11 persen menjadi Rp16.455 per dolar AS dari sebelumnya Rp16.438 per dolar AS.

Adapun Kurs Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) Bank Indonesia pada Senin (5/5/2025) sore justru menguat ke level Rp16.421 per dolar AS dari sebelumnya sebesar Rp16.493 per dolar AS. (ant/bel)/saf/ipg

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Avanza Terbalik Usai Tabrak 2 Mobil Parkir

Mobil Terbakar Habis di KM 750 Tol Sidoarjo arah Waru

Kecelakaan Dua Truk di KM 751.400 Tol Sidoarjo arah Waru

BMW Tabrak Tiga Motor, Dua Tewas

Surabaya
Senin, 5 Mei 2025
28o
Kurs