Kamis, 1 Januari 2026

IBM Menyediakan Sistem Storage DS3000 Series

Laporan oleh Noer Soetantini
Bagikan

IBM menyediakan sistem Storage DS3000 Series, sebuah disk array kelas pemula baru yang bertenaga besar dan memuat piranti lunak pengelolaan yang terintegrasi. System Storage ini dirancang untuk memungkinkan pelanggan UKM, mendapatkan solusi yang sederhana, handal dan terjangkau.

Fitur utama dari DS3000 yang baru ini berupa piranti lunak Storage Manager intuitif yang tersedia sebagai standar pada seluruh jenis konfigurasi. Fitur ini memungkinkan pelanggan untuk membangun dan mengelola sumber daya data mereka hanya dengan enam langkah yang mudah.

Konfigurasi, administrasi dan pengelolaan DS3000 yang mudah merupakan fitur yang diidam-idamkan pelanggan UKM, atau kantor-kantor perusahaan besar di lokasi terpencil, karena mereka tidak perlu mengakses keahlian TI untuk membangun jaringan penyimpanan mereka.

LILIWATY TOK Country Manager System Storage System Technology Group IBM Indonesia dalam siaran pers yang diterima suarasurabaya.net, Senin (22/01), mengatakan, “UKM menghadapi tantangan dalam mengelola lonjakan jumlah e-mail yang kaya akan fitur dan persyaratan file-print yang lebih tinggi, sementara perusahaan besar ingin mengimplementasikan berbagai aplikasi baru, termasuk keamanan video dan pencitraan digital. Pelanggan-pelanggan ini membutuhkan produk penyimpanan kelas pemula yang dapat dikembangkan sesuai kebutuhan mereka.

“DS3000 Series menawarkan sebuah solusi optimal, membantu perusahaan-perusahaan untuk secara mudah mengelola data mereka, selain memberikan administrator TI lebih banyak waktu untuk memfokuskan diri mereka pada prioritas bisnis utama mereka,”ujarnya.

DS3000 Series terdiri dari IBM System Storage DS3200 dan IBM System Storage DS3400. Kedua produk ini menawarkan sebuah model pengendali tunggal kelas pemula dan sebuah model pengendali ganda untuk membantu mempertahankan ketersediaan data. Sistem DS3200 adalah sebuah solusi penyimpanan direct-attached yang menawarkan dukungan untuk pengelompokan (clustering) dan menyediakan koneksi SAS 3 Gbps ke tuan rumah (host). Ini merupakan sebuah solusi yang fleksibel untuk server IBM System x dan server pihak ketiga tertentu.

Sistem DS3400, yang dapat dihubungkan secara langsung atau digunakan dalam suatu konfigurasi SAN, dirancang untuk mengakomodasi konektifitas Fibre Channel 4 Gbps. DS3400 menawarkan fleksibilitas untuk server-server IBM System x dan BladeCenter, selain beberapa server pihak ketiga tertentu.

Bagikan
Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Perpaduan Macet dan Banjir di Kawasan Banyuurip-Simo

Banjir Menggenangi Sidosermo 4

Kecelakaan Bus Vs Truk Gandeng di Jembatan Suramadu

Perpaduan Hujan dan Macet di Jalan Ahmad Yani

Surabaya
Kamis, 1 Januari 2026
33o
Kurs