Jumat, 17 Mei 2024

4 April, Bisa Saksikan Gerhana Bulan Total

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan
Ilustrasi

Gerhana bulan total yang akan terjadi pada Sabtu, 4 April 2015, bisa disaksikan di seluruh wilayah Indonesia.

Seperti dikutip dari laman www.bmkg.go.id, di seluruh wilayah Indonesia bisa melihat gerhana bulan yang durasinya cukup singkat ini. Di antaranya Indonesia bagian Barat, Tengah dan Timur.

Sementara untuk waktu munculnya gerhana bulan total ini, untuk Indonesia Barat akan terjadi mulai pukul 17.16 WIB-20.45 WIB. Indonesia Tengah mulai pukul 18.16-21.45 Wita sedangkan untuk di Indonesia Timur akan terjadi mulai 19.16 WIT-22.45 WIT.

Gerhana bulan total akan dimulai dari bagian kanan bawah bulan. Kemudian puncak gerhana bulan total akan terjadi pada pukul 18.58 WIB-19.03 WIB di Indonesia Barat, 19.58 Wita-20.03 Wita di Indonesia Tengah dan 20.58 WIT -21.03 WIT. Gerhana bulan total berakhir dengan lepasnya bayangan bumi dari piringan bulan sebelah kanan atas.

Gerhana bulan total ini juga dapat diamati dari Amerika, Samudra Pasifik, Australia, Asia kecuali bagian Barat dan sebagian kecil Afrika Timur.

Sementara itu seluruh proses gerhana bulan total akan bisa diamati dari wilayah Papua bagian Timur. Hal ini mengingat bulan sudah terbit sebelum fase gerhana mulai terjadi.

Adapun pengamat di daerah Papua bagian Barat, Maluku, Sulawesi, Nusa Tenggara dan sebagian Kalimantan bagian Timur akan mendapati bulan dalam fase gerhana penumbra saat bulan terbit.

Pengamat yang berada di Kalimantan Timur bagian Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Barat,Kalimantan Selatan, Bali, Jawa dan Sumatra akan mengamati bulan dalam fase gerhana sebagian saat bulan terbit.

Pada waktu-waktu berikutnya, semua pengamat bisa mengamati fase-fase gerhana hingga berakhirnya fase gerhana berakhir. (dwi/ipg)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Massa Hari Buruh Berkumpul di Frontage Ahmad Yani

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Surabaya
Jumat, 17 Mei 2024
30o
Kurs