Selasa, 13 Mei 2025

Liburan Nyepi, 30 Ribu Motor Lintasi Suramadu

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
Kepadatan di gate Suramadu. Foto: Dok. suarasurabaya.net

Berdasarkan catatan yang ada, hari libur Nyepi 2015, Sabtu (21/3/2015) tercatat lebih dari 30.000 sepeda motor melintasi jembatan Suramadu dari akses masuk Kota Surabaya menuju Madura dan sebaliknya.

Suhariyono Kepala Jembatan Tol Suramadu mengatakan bahwa peningkatan jumlah kendaraan yang melintasi tol Suramadu mengalami peningkatan setiap liburan. Termasuk libur bertepatan dengan Nyepi 2015.

“Kalau sampai nanti malam perkiraan kami bakal ada sekurangnya 35.000 sepeda motor yang akan melintasi Suramadu. Jika pada hari-hari biasa ada sekurangnya 27.000 hingga 30.000 sepeda motor, saat liburan pasti meningkat,” kata Suhariyono.

Angka ini, tidak termasuk kendaraan roda empat. “Kalau roda empat juga mengalami peningkatan. Tetapi jumlahnya tidak setinggi sepeda motor,” ujarnya.

Meski tidak sampai terjadi antrian panjang, serta tidak harus menambah jumlah gate, namun Suhariyono sudah mempersiapkan segala kemungkinan jika pengendara kendaraan jumlahnya membludak. “Laporan dari petugas jaga, masih normal. Landai saja,” kata Suhariyono. (tok/dop/fik)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kecelakaan Truk Tabrak Gardu Tol di Gate Waru Utama

Avanza Terbalik Usai Tabrak 2 Mobil Parkir

Mobil Terbakar Habis di KM 750 Tol Sidoarjo arah Waru

Kecelakaan Dua Truk di KM 751.400 Tol Sidoarjo arah Waru

Surabaya
Selasa, 13 Mei 2025
29o
Kurs