Minggu, 16 Juni 2024

Pabrik Mebel di Sidoarjo Terbakar, Kerugian Capai Rp2 Miliar

Laporan oleh Dodi Pradipta
Bagikan
Ilustrasi

Kerugian yang dialami Pabrik Mebel PT Delta Raya yang berada di Dusun Ketimang, Wonoayu, Sidoarjo disinyalir mencapai Rp2 miliar. Sebab, kayu-kayu yang terbakar tersebut sudah siap untuk diekspor ke Jepang dan Korea.

“Ya kurang lebih Rp2 miliar ruginya. Itu siap ekspor semua soalnya yang terbakar. Tapi sudah ada asuransinya,” ujar Supriyanto pemilik pabrik kepada Radio Suara Surabaya, Sabtu (3/10/2015).

Menurut Supriyanto, saat dikonfirmasi, masih belum tahu bagaimana untuk mengatasi musibah ini. Namun dirinya mengaku akan mengerjakan ulang pesanan dari luar negeri tersebut.

“Saya masih berada di Malang, masih menuju lokasi. Belum tahu bagaimananya. Tapi saya akan kerjakan ulang, nanti saya akan konfirmasi sama buyer saya dulu. Saya akan ganti pesanan mereka,” katanya.

Diberitakan sebelumnya, pabrik Mebel PT Delta Raya yang berada di Dusun Ketimang, Wonoayu, Sidoarjo terbakar pada Sabtu (3/10/2015) sekitar pukul 08.15 pagi WIB. Pabrik mebel ini berada di areal persawahan.

Kebakaran yang terjadi di Pabrik Mebel PT Delta Raya yang berada di Dusun Ketimang, Wonoayu, Sidoarjo diduga akibat korsleting pada dinamo 5.000 watt yang ada di dalam pabrik tersebut. (dop/ipg)

..
Surabaya
Minggu, 16 Juni 2024
29o
Kurs