Jumat, 17 Mei 2024
Kasus Peredaran Mie Berformalin

Pemilik Agen Mie Kuning Berformalin Jadi Tersangka

Laporan oleh Wakhid Muqodam
Bagikan
AKBP Sumaryono Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya (tengah) menunjukkan mie kuning berformalin yang diamankan dari tangan tersangka. Foto: Wakhid suarasurabaya.net

Penyidik Polrestabes Surabaya terus melakukan pengembangan kasus Mie kuning berformalin, yang telah beredar di Surabaya.

Setelah menetapkan Lim Kha Hing (49) warga Lakarsantri, Surabaya yang merupakan pemilik pabrik mie kuning berformalin yang berada di kawasan Gondang, Pacet, Mojokerto sebagai tersangka, kini penyidik meningkatkan status Menis (44) pemilik agen Mie Jl. Gang Gembong No. 18, Surabaya.

Aggota Unit Kejahatan Umum (Jatanum) Polrestabes Surabaya berhasil membekuk pemilik pabrik mie berformalin, setelah melakukan penggrebekan di agen mie tersebut. Setelah menjadi saksi, Menis akhirnya juga menjadi tersangka, karena telah turut memperjualbelikan mie berformalin.

AKBP Sumaryono Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya mengatakan, setelah melakukan pengembangan akhirnya pemilik agen mie juga ditetapkan sebagai tersangka. Ini setelah Balai Besar Pengawasan Obat dan Makanan (BBPOM) Jatim mengeluarkan hasil penelitiannya terhadap mie yang disita tersebut.

“Setelah kami berkoordinasi dengan BBPOM Jatim, hasil penelitian terhadap mie tersebut positif mengandung cairan formalin. Maka agen mie juga kami tetapkan tersangka karena terbukti turut memperjualbelikan makanan mengandung bahan berbahaya,” kata AKBP Sumaryono kepada wartawan, Senin (16/2/2015).

Dia menambahkan, penyidik telah memeriksa sebanyak lima orang saksi, dan akan terus melakukan pengembangan terhadap kasus peredaran mie berformalin ini. Hasil pemeriksaan sementara, mie berformalin tersebut didistribusikan ke pasar tradisional yang ada di Surabaya, Gresik, Sidoarjo, dan Mojokerto.

“Kami terus melakukan pengembangan, untuk mencegah semakin luasnya peredaran mie berformalin ini,” ujarnya.

Sumaryono juga mengatakan, Lim Kha Hing (49) warga Lakarsantri, Surabaya dijerat pasal 136 tentang Undang-undang Pangan, dengan ancaman hukuman lima tahun penjara. Sementara tersangka Menis dijerat pasal 141 tentang Undang-undang Pangan, dengan ancaman hukuman dua tahun penjara. (wak/ipg)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Massa Hari Buruh Berkumpul di Frontage Ahmad Yani

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Surabaya
Jumat, 17 Mei 2024
32o
Kurs