Senin, 17 Juni 2024

Satu Kursi PTN Diperebutkan Delapan Calon Mahasiswa Baru

Laporan oleh Jose Asmanu
Bagikan

Sebanyak 693.185 peserta ujian tulis Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negri ( SBMPTN) akan memperebutkan 99 ribu kursi yang disediakan 74 Perguruan Tinggi Negri (PTN) di seluruh Indonesia.

Artinya supaya bisa diterima di PTN, seorang peserta harus menyisihkan tujuh sampai delapan peserta.

Sehingga yang diterima sebagai calon mahasiswa, benar-benar melalui seleksi yang ketat, karena di SBMPTN ini tidak ada pengecualian.

Berbeda dengan Seleksi masuk perguruan tinggi negri SMPTN yang masih memberi ruang bagi siswa berprestasi di level nasional maupun internasional.

Rochmad Wahab, Ketua Umum SBMPTN, mengatakan
ujian tulis (SBMPTN) 2015, akan diselenggarakan serentak, Selasa (9/6/2015).

Pesrta ujian diingatkan agar mengedepankan kejujuran. Peserta yang terbukti menggunakan joki, namanya akan dicoret dari daftar pesrta SBMPTN, sedang jokinya akan dikeluarkan dari perguruan tempatnya kuliah.

Kata Rochmad, panitia sudah melakukan simulasi berbagai modus penjokian. “Jangan coba-cobalah kalau tidak mau ambil risiko,” kata Rektor UN Jogyakarta yang merangkap Ketua Umum SBMPTN.

Kelompok ujian akan dibagi menjadi tiga, kelompok ujian sains dan teknologi; kelompok ujian sosial dan humaniora; dan kelompok ujian campuran.(jos/iss/rst)

Berita Terkait

..
Surabaya
Senin, 17 Juni 2024
27o
Kurs